PEMATANG AUR, Radar Seluma,disway,id - Sampai dengan kemarin sudah 63 desa dan kelurahan yang sudah dikunjungi oleh Bupati Seluma Erwin Octavian, SE dalam kegiatan sapa warga. Masih ada 139 desa dan kelurahan yang juga akan dikunjungi. Pada kesempatan program ini kepala daerah bersilahturahmi dengan masyarakatnya sekaligus menampung aspirasi masyarakat untuk menentukan arah kebijakan pembangunan ke depannya.
"Kemarin (31/1) sapa warga di Desa Tenangan, Kecamatan Seluma Timur. Sudah 63 desa. Rencanannya ada dua desa lagi yaitu Talang Benuang di kecamatan Air Periukan dan Desa Padang Serunaian di Kecamatan Semidang Alas," kata Asisten I Pemerintah dan Kesra Setda Seluma H Hendarsyah, kemarin (1/2).
BACA JUGA:Dituding Terlibat Pencucian Uang Ratusan Miliar, Ini Klarifikasi Raffi Ahmad
BACA JUGA: Civitas Akademika UII Meminta Jokowi Kembali Menjadi Teladan, serta berhenti Politisasi Bansos
Dikatakan oleh Hendarsyah, memasuki masa tenang nanti kegiatan Sapa Warga ini akan rehat sejenak sesuai dengan petunjuk dari bupati. Lalu kemudian usai Pemilu kegiatan Sapa Warga akan kembali dilanjutkan. "Sejauh ini tidak ada pernyataan dari bapak bupati yang bermuatan politik. Justru dalam kegiatan sapa warga ini bapak bupati mengimbau masyarakat untuk datang ke TPS dan mengajak masyarakat untuk menciptakan Pemilu yang damai," jelasnya.
Sebanyak 139 desa dan kelurahan nantinya juga akan dikunjungi oleh bupati. Bupati akan menggelar sesi tanya jawab sekaligus juga bersilahturahmi dengan masyarakat. Dan pada saat kegiatan itu juga bupati akan datang bersama dengan jajarannya ataupun kepala OPD tujuannya agar apa yang disampaikan oleh masyarakat bisa langsung ditindaklanjuti.(adt)