Potensi Cetak Sawah Rakyat 2026 di Seluma Capai 800 Hektare
Cetak sawah baru--
SELUMA, Radarseluma.Disway.id - Komando Distrik Militer (Kodim) 0425/SELUMA menyebut potensi pelaksanaan program Cetak Sawah Rakyat (CSR) di Kabupaten SELUMA pada tahun 2026 mencapai sekitar 800 hektare. Data tersebut bersumber dari Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Provinsi Bengkulu, meski realisasi akhirnya masih menunggu hasil pengecekan langsung di lapangan.
BACA JUGA:Manajemen SPBU Tais Laporan Karyawan, Dugaan Penggelapan Rp 76 Juta
BACA JUGA:Oknum Pejabat Dinkes Seluma Disebut Kena Gerebek Istri di Bumi Ayu, Bersama Oknum PPPK
Komandan Kodim 0425/Seluma, Letkol Kav Yuliansyah, SHub Int saat dikonfirmasi Radar Seluma mengatakan bahwa, pada tahun 2025 yang lalu pihaknya bersama Pemerintah Kabupaten Seluma telah menyelesaikan program CSR seluas 50,3 hektare. Program tersebut kini telah rampung sepenuhnya dan dalam waktu dekat akan diserahkan kepada kelompok tani (poktan) untuk dikelola dan dimanfaatkan sebagai lahan pertanian produktif.
"Untuk tahun 2025, pelaksanaan CSR di Seluma seluas 50,3 hektare sudah selesai. Saat ini tinggal proses penyerahan kepada kelompok tani," kata Letkol Kav Yuliansyah.
Dirinya juga menjelaskan, keberhasilan pelaksanaan CSR tahun 2025 menjadi modal penting untuk mendukung pengembangan program serupa di tahun berikutnya. Namun demikian, untuk tahun 2026 pihaknya belum dapat memastikan secara pasti berapa luas lahan yang benar-benar dapat direalisasikan, meskipun potensi yang ada terbilang cukup besar.
BACA JUGA:Sederet Pajak Ini yang Buat Harga Mobil Baru di RI Lebih Mahal
"Berdasarkan data dari Dinas TPHP Provinsi Bengkulu, potensi CSR di Kabupaten Seluma mencapai sekitar 800 hektare. Namun realisasinya nanti tetap harus kita cek langsung di lapangan, karena banyak faktor yang mempengaruhi," tegasnya.
Sumber: