Bank Mandiri Santuni 57.600 Anak Yatim dan Lansia, serta 668 Yayasan di Sulawesi dan Maluku

Bank Mandiri Group memberikan bingkisan ramadan kepada sekitar 2.050 anak yatim kaum duafa dan lansia--
Kendari, Radarseluma.Disway.id – Bank Mandiri Group kembali berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan dengan masyarakat. Total sekitar 57.600 paket Ramadan akan disalurkan kepada anak yatim, masyarakat dhuafa serta lansia di seluruh Indonesia. Tak hanya itu, sebanyak 668 yayasan juga akan menerima santunan untuk membantu aktivitas ibadah di bulan Ramadan.
BACA JUGA:Cara Pinjam Uang di Aplikasi Kredivo, Solusi Dana Keuangan di Hari raya
Adapun paket yang disalurkan terdiri dari paket sekolah berupa tas, alat tulis, sarung, mukena bagi anak yatim. Sedangkan bagi lansia, paket Ramadan berisikan susu, vitamin, obat-obatan, dan kelengkapan kesehatan lansia. Bank Mandiri juga menyalurkan santunan bagi kaum dhuafa.
Di Region X yang mencakup wilayah Sulawesi dan Maluku, Bank Mandiri Group memberikan bingkisan ramadan kepada sekitar 2.050 anak yatim piatu, dhuafa, dan lansia serta 35 yayasan sebagai bentuk empati dan momen untuk menempa kepekaan sosial karyawan dalam semangat sinergi dalam kebaikan di bulan Ramadan 1446 H.
Dalam aksi sosial ini, perwakilan anak yatim piatu, dhuafa dan lansia menerima santunan dan bingkisan Ramadan yang diserahkan oleh Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi. Ia menyatakan pemberian santunan akan melibatkan karyawan di Kantor wilayah, Area dan Badan Pembina Kerohanian Islam (Bapekis) Bank Mandiri.
BACA JUGA:Cara Pinjam Uang di Aplikasi Kredivo, Solusi Dana Keuangan di Hari raya
“Penyaluran dilakukan secara bertahap dengan melibatkan berbagai elemen Mandirian di penjuru Indonesia sehingga dapat memperkuat engagement karyawan dalam aksi sosial agar tepat sasaran dan manfaat. Sejalan dengan komitmen perusahaan untuk hadir di tengah masyarakat, program ini merupakan kegiatan yang kami lakukan setiap tahun sebagai konsistensi perseroan dalam berbagi kepada sesama di bulan yang penuh berkah" ujarnya pada Minggu (16/3).
Sumber: