Niat Puasa di Bulan Ramadhan
--
Dapat disimpulkan bahwa, waktu yang tepat untuk mengucapkan niat puasa Ramadhan adalah di malam hari, sebelum waktu Subuh tiba.
Serta sebaiknya, orang yang akan berpuasa, mengucapkan dalam hati bahwa dirinya akan berpuasa sepanjang bulan Ramadan ini, qurbatan ilallah ta ala (untuk mendekatkan diri dengan Allah). Disarankan untuk menghadap ke arah Kakbah atau Kiblat, mengangkat tangan ke langit, lalu mengucapkan doa niat puasa ramadhan.
Adapun Doa niat puasa Ramadhan yang sering digunakan dalam bahasa Arab ialah:
'Nawaitu shouma ghodin an adaai fardhi syahri Romadhoona hadzihis-sanati lillahi ta aala'.
Yang artinya: 'Saya berniat berpuasa pada hari esok untuk menunaikan fardhu di bulan Ramadan tahun ini karena Allah Ta ala'.
Sumber: