Ops Pekat Nala, Polres Seluma Amankan Ratusan Botol dan Liter Miras

Ops Pekat Nala, Polres Seluma Amankan Ratusan Botol dan Liter Miras

Minuman keras yang diamankan --

 

SELEBAR, Radarseluma.Disway.id - Dari hasil oprasi Penyakit Masyarakat (Pekat) yang digelar oleh anggota jajaran Kepolisian Polres Seluma, Polda Bengkulu. Anggota berhasil mengamankan ratusan botol Minuman keras (Miras) berbagai jenis merek, tuak dan juga petasan.

 

BACA JUGA:LRT Jabodebek Layani Lebih dari 83 Ribu Pengguna di Hari Pertama Masuk Kerja

BACA JUGA: Harga TBS Sawit di Seluma Anjlok, Rp 1.900/Kg! Masih Ada Pabrik Tutup

Hal tersebut seperti yang disampaikan oleh Kapolres Seluma, AKBP Bonar Ricardo P Pakpahan, SIk MIk pada saat Press Conference yang digelar pada Rabu, 9 April 2025. Dalam Press Conference yang dipimpin langsung oleh Kapolres Seluma, AKBP Bonar Ricardo P Pakpahan, SIk MIk dengan didampingi Kabag Ops, Kompol Yudha Setiawan, SH MH, Kasi Humas, AKP Andi Winawan, SE dan Kasat Reskrim, AKP Prengki Sirait, SH.

 

Dalam giat Oprasi Pekat Nala 2025 yang telah digelar selama 12 hari. Jajaran Kepolisian Polres Seluma berhasil mengamankan sebanyak 807 botol Miras berbagai jenis merk. Serta 340 liter tuak dan ratusan petasan. 

 

"Capaian operasi pekat ini melampaui target," sampai Kapolres Seluma.

 

BACA JUGA:Toyota Avanza Veloz 2025 Resmi Hadir di Indonesia, Tampil Lebih Stylish dengan New Side Body Molding

BACA JUGA: Belanja Masyarakat Meningkat Menjelang Idul fitri 2025, Namun di Balnusra Turun

Kapolres Seluma menyampaikan, dalam operasi pekat ini sasaran target yang dicapai 22 orang, 807 benda dan 51 titik lokasi. Selain ratusan botol miras dan tuak. Jajaran Polres Seluma juga mengamankan satu orang tersangka dugaan asusila. Warga Kota Bengkulu. Yang berkas perkaranya sudah masuk ke Kejaksaan Negeri Seluma.

Sumber: