Kodim 0425/Seluma Tanam Padi Perdana di Sawah yang Dicetak Baru di Desa Air Keruh

 Kodim 0425/Seluma Tanam Padi Perdana di Sawah yang Dicetak Baru di Desa Air Keruh

Kodim Seluma Tanam padi di sawah baru--

 

ULU TALO, Radarseluma.Disway.id - Komando Distrik Militer (Kodim) 0425/Seluma melaksanakan kegiatan tanam padi perdana dalam rangka Program Cetak Sawah Rakyat  seluas 10 hektare. Kegiatan tersebut dipusatkan di Desa Air Keruh, Kecamatan Ulu Talo Kabupaten Seluma. Pada Kamis, 15 Januari 2026.

 

BACA JUGA:Pemkab Seluma Rencana Bangun Ruang PICU dan NICU RSUD Tais Tahun 2026 Ini

BACA JUGA:Pemotor Tewas Tertabrak Truk Engkel di Semidang Alas Maras Seluma, Satu Anak Luka-luka

Tanam padi perdana dilakukan di lahan sawah baru hasil program cetak sawah dengan menggunakan Alat Tanam Benih Langsung (Atabela). Program ini merupakan upaya konkret mendukung ketahanan pangan nasional sekaligus meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah Kabupaten Seluma.

 

Komandan Kodim 0425/Seluma, Letkol Kav Yuliansyah, SHub Int dalam sambutannya menyampaikan bahwa, total luas lahan sawah yang dicetak melalui anggaran tahun 2025 mencapai 50,3 hektare. Lahan tersebut tersebar di beberapa desa, yakni Desa Lubuk Terentang dan Desa Talang Kebun Kecamatan Lubuk Sandi. Serta di Desa Pagar Banyu dan Desa Air Keruh Kecamatan Ulu Talo.

 

"Melalui program tahun anggaran 2025, kita telah mencetak sawah baru seluas 50,3 hektare. Selain itu, Kabupaten Seluma masih memiliki potensi lahan pertanian yang dapat dikembangkan hingga sekitar 800 hektare," ujar Letkol Kav Yuliansyah.

 

Dandim juga menegaskan bahwa, program cetak sawah ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto. Khususnya dalam mewujudkan swasembada pangan nasional dan mengurangi ketergantungan impor beras dari luar negeri.

 

BACA JUGA:Ditegaskan Bupati, ASN Terlibat Perselingkuhan dan Nikah Siri Segera Dieksekusi Sanksi Berat

Sumber: