Lulus PPPK, Lima Bidan Pendidik di Seluma Dibatalkan BKN

Lulus PPPK, Lima Bidan Pendidik di Seluma Dibatalkan BKN

Sekda Seluma--

 

 

PEMATANG AUR, radarseluma.disway.id - Lima orang Bidan Pendidik yang lulus tes pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) nasibnya terkatung-katung. Sebab, BKN membatalkan status kelulusan tersebut. 

 

Para bidan yang lulus seharusnya tinggal mendapatkan SK (surat keputusan) dan NIPPPK (nomor induk PPPK). Tapi, SK dan NIPPPK 5 bidan pendidik tersebut dibatalkan. 

 

“Bukan gagal, ada yang memang tidak disetujui oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN). Mereka sudah mengikuti proses dari pendaftaran hingga dinyatakan lulus. Mudah-mudahan nanti tahun ini kita buka lagi formasinya. Mereka bisa ikut lagi prosesnya," kata Sekda Seluma H Hadianto, SE, MM, M.Si, kemarin. 

BACA JUGA:Galeri Rapat Paripurna, Agenda Penyampaian Catatan Strategis DPRD Seluma Terhadap LKPJ Bupati Tahun 2023

BACA JUGA: Ulurkan Tangan Anda, Anak Ini Idap Penyakit Jantung Bocor! Butuh Bantuan Dana

BACA JUGA: KPU Seluma akan Rekrut Pantarlih pada 24 Juni 2024

Pada tahun 2023 lalu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma membuka 743 formasi, terdiri dari formasi PPPK tenaga Kesehatan sebanyak 385 orang dan formasi PPPK Guru sebanyak 358 orang. Kemudian di tenaga kesehatan terdapat lima orang tenaga kesehatan Bidan Pendidik yang kelulusannya ini dibatalkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) karena kualifikasi tidak sesuai dengan regulasi yang telah diterbitkan.

 

Pemkab Seluma menjadwalkan akan membagikan SK kepada Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dinyatakan lulus seleksi tahun 2023, pada Selasa, 4 Juni 2024  sekitar pukul 13.00 WIB. "Untuk SK besok akan dibagikan sesuai dengan jadwalnya. Rencana bapak bupati langsung nanti," tutupnya.(adt)

 

Sumber: