Manna Expo, Tingkatkan Investasi Sebagai Peluang Bisnis

Manna Expo, Tingkatkan Investasi Sebagai Peluang Bisnis

Bupati BS Saat Sambangi stand Manna Expo di Gedung Pemuda kota Manna--

 

 

"Pemerintah saat ini berkoordinasi dengan Kementrian PUPR dan meminta bantuan untuk mewujudkan dengan perbaikan  standar jalan nasional sehingga bisa dilalui oleh kendaraan-kendaraan besar yang bermuatan puluhan ton. Khusus untuk di Bengkulu Selatan syarat untuk berinvestasi yaitu fower plant, alhamdullilah saat ini Bengkulu Selatan sudah tergabung dengan Grid Connection atau inter koneksi jaringan listrik Sumatra  yang terhubung dari Lahat Pagar Alam Bengkulu Selatan dan nanti akan terhubung ke Seluma,untuk tenaga kerja Bengkulu Selatan siap melakukan pemenuhan permintaan tenaga kerja, walaupun masih banyak yang belum terlatih,"gumam Gusnan.

 

 

Ia menyadari dalam berbisnis bukan hanya perkara keuntungan, namun kendala yang akan dihadapi perlu dikaji terlebih dahulu. Agar nantinya investasi yang ditanamkan bisa menjadi peluang yang besar untuk meningkatkan potensi yang ada. Bahkan bukan hanya itu, dari setiap potensi yang ada di Bengkulu Selatan. Untuk bahan baku ketersediaannya sangat banyak dan masih mudah untuk didapat, hal ini bisa dijadikan modal awal untuk mengembangkan investasi tersebut, salah satunya di sektor kelautan dengan mempunyai beberapa produk unggulan. Stap Ahli Gubernur bidang hukum dan politik Murlin Hanizar,SP.M.Si menuturkan, Pemerintah Provinsi sangat mengapresiasi kepada Kabupaten Bengkulu Selatan yang telah melakukan manna expo dengan mampu mendatangkan 20 peserta baik dari Kabupaten Kota di Provinsi Bengkulu dan Kabupaten tetangga. "Berharap potensi yang ada di Bengkulu Selatan dapat  menyebar dan informasinya sampai ke Kabupaten tetangga. Sehingga ketertarikan investasi akan semakin besar untuk berinvestasi ke Bengkulu Selatan dengan produk unggulan dari UMKM yang ada,"tutur Hanizar.

 

 

Ia meyakini bahwa pemerintah sangat yakin investasi akan tumbuh dan berkembang di Provinsi Bengkulu khusunya Bengkulu Selatan, sehingga harapan perekonomian menjadi kuat menuju kemandirian.Untuk itu diharapkan pelaku UMKM mampu mempromosikan kegiatan manna expo dengan bertukar produk unggulan antar Kabupaten. "Kita berharap kepada Kabupaten Bengkulu Selatan akan menjadi Iven tahunan dan berkelanjutan, juga harapkan dukungan dari pihak Legislatif untuk lebih menggiatkan produk investasi dan kami juga berharap DPMPTSP Provinsi agar bisa memberikan himbauan kepada DPMPTSP Kabupaten Kota untuk mengikuti kegiatan seperti ini kalau ingin produk unggulan disetiap Kabupaten mau dikenal oleh Kabupaten lain,"pungkas Hanizar.(yes)

Sumber: