Sekretaris DPMPTSP Pindah ke Bengkulu, Dua Pejabat Non Job Dilantik Lagi! Bupati Seluma Mutasi 85 Pejabat

 Sekretaris DPMPTSP Pindah ke Bengkulu, Dua Pejabat Non Job Dilantik Lagi! Bupati Seluma Mutasi 85 Pejabat

Bupati Seluma pimpin mutasi 85 pejabat elon III--

 

PEMATANG AUR, Radar Seluma.Disway.Id, - Bertempat di aula BKD, Bupati Seluma Erwin Octavian, SE melantik dan mengambil sumpah 85 pejabat eselon III dan IV di wilayah Pemkab Seluma. Menariknya dalam pelantikan ini dua orang pejabat yang sebelumnya sempat dinonjobkan kembali diaktifkan kembali salah satunya yaitu Novi. 

 

BACA JUGA: Bupati Seluma Bakal Lapor Polisi, Soal Pencatutan Namanya

 

Kemudian juga Mulyadi yang sebelumnya menjabat sekretaris DPMPTSP tidak ikut dilantik. 

Bupati Seluma dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada yang sudah dilantik dan dirinya mengharapkan agar pejabat yang baru dilantik agar dapat mengemban tugas dengan baik dan tetap sesuai dengan peraturan dan perundangan yang berlaku. 

 

Khusus untuk Mulyadi bupati menyampaikan bahwa yang bersangkutan sudah mengajukan pindah ke Provinsi Bengkulu dan saat ini suratnya sedang dalam proses. "Untuk Sekretaris DPMPTSP saat ini sudah mengajukan pindah ke Provinsi Bengkulu surat pindahnya sedang kita proses," kata bupati usai pelantikan. 

 

Kemudian dikatakan bupati bahwa hal ini tidak ada kaitannya dengan Mulyadi yang melakukan protes pada tahapan seleksi JPT beberapa waktu lalu dan sudah sempat melapor ke KASN."Tidak, tidak ada kaitannya dengan itu," sambungnya. 

 

Sementara itu dalam pelantikan ini juga turut serta dihadiri oleh wakil bupati Drs Gustianto Sekda, asisten, Inspektorat dan undangan. Hingga berakhir kegiatan ini berjalan dengan lancar. 

 

Sumber: