Waspada, Spesialis Bobol Rumah Beraksi Lagi

Waspada, Spesialis Bobol Rumah Beraksi Lagi

Korban menunjukan rumahnya yang disatroni maling--

 
 
TALANG TINGGI, RADARSELUMAONLINE.COM - Aksi pencurian dengan modus pembobolan rumah saat ini marak terjadi di wilayah Desa Talang Tinggi, Kecamatan Seluma Barat. Bagaimana tidak, hanya jelang semalam pelaku berhasil menyantroni dua rumah warga. Serta satu warung yang juga telah menjadi incaran pelaku.
 
Seperti yang disampaikan Leo (34) warga Desa Talang Tinggi yang menjadi korban menceritakan, kronologi kejadian bermula pada saat korban sedang tertidur lelap. Apa saat itu lah, pelaku memanfaatkan kondisi dengan menyantroni rumah korban. Dengan mencongkel jendela samping rumah korban.
 
Setelah berhasil, pelaku pun masuk ke dalam rumah korban dan mengbil barang berharga milik korban. Pelaku hanya mengambil speaker bluetooth dan juga tabung gas milik korban. Sedangkan barang-barang berharga lainnya tak dibawa kabur oleh pelaku.
 
"Kejadian sekitar pukul 03.30 wib, saat kita sedang tidur. Pelaku masuk ke Kerumah dengan mencongkel jendela. Pelaku hanya mengambil speaker bluetooth dan tabung gas. Pelaku keluar melalui pintu belakang," sampainya.
 
Kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh sang istri yang pada saat itu bermaksud ingin bangun dari tidur. Saat sang istri menuju ke ruang keluarga, melihat kondisi cendela sudah dalam kondisi terbuka. Bahkan kondisi pintu belakang rumah juga sudah dalam kondisi terbuka. Sang istri pun langsung menypaikan kejadian tersebut kepada suaminya.
 
"Yang tau pertama kali nya sebenarnya orang rumah saya. Saat saya mau berangkat kerja, sibuk menanyakan speaker dan tabung gas hilang. Dia juga mengatakan jendela ini terbuka. Waktu saya lihat, menang di ambal bawah jendela ini ada jejak kaki pelaku," ujarnya.
 
Tak hanya rumah nya saja yang menjadi incaran pelaku. Melainkan rumah tetangga nya juga menjadi incaran pelaku. Pelaku juga menyantroni rumah tetangganya yakni Bastari (Wan Talok). Pelaku juga masuk ke dalam rumah korban dengan cara mencongkel jendela rumah korban dan masuk ke dalam rumah.
 
Setelah itu pelaku hanya mengambil beberapa barang berharga milik korban. Seperti senapan angin dan juga satu unit Handphone (HP) milik korban ikut dibawa kabur oleh pelaku. Sedang kan barang berharga lainnya, seperti sepeda motor dan barang-barang lainnya tak dibawa kabur oleh pelaku.
 
"Kalau yang saya tau, waktu itu rumah tetangga saya juga menjadi korban. Barang yang hilang senapang angin dan HP. Pelaku juga masuk melalui jendela," terangnya.
 
Atas kejadian tersebut korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak pemerintah desa. Dengan berharap kepada pihak pemerintah desa untuk dapat mengaktifkan kembali pos kambling. Sehingga dapat mengantisipasi terjadinya aksi pencurian yang saat ini marak terjadi di Desa Talang Tinggi.
 
Dari informasi yang didapat, aksi pencurian juga terjadi di sebuah warung milik Nina (29) yang ikut Disantroni pelaku. Pelaku menggasak sejumlah uang milik korban. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 19.00 wib, pada saat magrib. Dimana pada saat itu korban pulang ke rumah, bermaksud ingin mandi. Pada saat itu lah diduga pelaku masuk ke dalam warung milik korban dan mengambil sejumlah uang milik korban yang ditarik didalam laci.(ctr)
 
 

Sumber: