Jalan Provinsi ke Ilir Talo Putus

Jalan Provinsi  ke Ilir Talo Putus

Warga perbaiki jembatan--

PADANG CEKUR - Jalan Provinsi Bengkulu menuju Kecamatan Ilir Talo tepatnya Desa Padang Cekur l, putus akibat gorong-gorong jebol. 
Para supir truk dan warga berinisiaktif perbaiki jembatan darurat dengan menggunakan pohon kelapa agar akses jalan penghubung antara Kecamatan Ilir Talo dan Talo bisa dilintasi kendaraan roda dua maupun roda empat.

Puluhan supir truk angkutan sawit serta warga setempat memperbaiki gorong-gotong putus dengan swadaya bersama.

warga setempat Sultan Efendi dikonfirmasi kemarin (16/11) mngatakan seharusnya pemerintah Provinsi Bengkulu maupun pemerintah Kabupaten Seluma mengambil langkah untuk memperbaiki gorong-gorong yang jebol sejak beberapa waktu lalu akibat diterjang banjir.

Ini badan jalan putus dengan kondisi ini imbasnya kepada masyarakat yang terutama kendaraan angkutan buah sawit karena tidak bisa melintasi jalur ini.
"Perbaikan sangat diperlukan karena jalan ini merupakan jalan utama masyarakat. Jika tidak diperbaiki jalur ini tidak bisa dilintasi oleh kendaran dan bisa menimbulkan kemacetan. Pagi ini (kemarin, red) kami memperbaiki jalan tersebut secara syawadaya. Masyarakat Ilir Talo mengharapkan kepada Dinas PUPR Provinsi Bengkulu maupun Dinas PUPR Kabupaten untuk memperbaiki jalan ini, memang sekarang sudah kami perbaiki dengan pohon kelapa untuk menyeberang jalan sehingga kendaran bisa beraktivitas untuk sementara dengan kondisi ini akses sudah normal. Namun kami berharap pemerintah bisa segera mengganti dengan gorong-gorong yang baru," tukasnya.(apr)

Sumber: