Berikut Penyampaian Anies Baswedan Usai Gagal Maju Di Pilgub DKI dan Pilgub Jabar

Sabtu 31-08-2024,09:34 WIB
Reporter : Eldo Fernando
Editor : Eldo Fernando

 

 

 

radaseluma.disway.id, NASIONAL - Usai kalah di Pemilihan Presiden lalu, Anies Baswedan tak maju sebagai peserta pada kontestasi Pilkada 2024. 

 

Mantan Gubernur DKI tersebut menyampaikan sejumlah pertanyaan usai masa pendaftaran peserta Pilkada 2024 berakhir, salah satunya soal kans mendirikan partai baru.

 

 

Pernyataan ini disampaikan Anies baik saat ditemui awak media di rumahnya, Jakarta Selatan (Jaksel), maupun video yang diunggah akun YouTube resminya, Jumat (30/8).

 

Sebelumnya, Anies sempat diusung oleh PKS, PKB dan NasDem untuk maju ke Pilgub Jakarta 2024. 

 

Namun dinamika politik membuat ketiga partai tersebut mengalihkan dukungan pada eks Gubernur Jawa Barat (Jabar) yang juga kader Partai Golkar, Ridwan Kamil (RK).

 

 Untuk diketahui, RK diusung oleh partai-partai Koalisi Indonesia Maju (KIM). Dengan bergabungnya PKS, PKB dan NasDem muncul sebutan KIM plus.

Kategori :