PEMATANG AUR - Atas kasus yang dialami oleh salah satu perangkat Desa Muara Danau, Kecamatan Talo Kecil. Yakni berinialkan RR (32) yang diketahui menjabat sebagai Kaur Pemerintahan. Yang tertangkap pihak Kepolisian Polres Bengkulu, atas kepemilikan barang haram Narkotika golongan satu jenis sabu. Direncanakan akan dilakukan pemberhentian sementara, sembari menunggu putusan Inkrah dari Pengadilan. "Kita akan memperingati Pak Camat dengan Kepala Desa, untuk melaksanakan pemberhentian sementara," terang Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Seluma, Nopetri Elmanto, S Sos MM saat dikonfirmasi Radar Seluma di ruang kerjanya. Dijelaskan Nopetri, untuk rekan-rekan perangkat desa yang terlibat dalam kasus barang-barang telarang. Pihaknya (PMD) baru mendapatkan informasi. Setelah mendapatkan informasi, pihak PMD langsung melakukan koordinasi ke pihak kecamatan. Bahkan pada saat ini telah dilakukan tindaklanjut oleh pihak kecamatan. "Untuk tindak lanjutnya, sesuai dengan perundang-undangan berlaku. Kemungkinan besar mereka akan diberhentikan sementara. Sembari menunggu putusan Inkrah dari Pengadilan," pungkasnya. Diketahui jika, RR dibekuk oleh pihak Kepolisian Polres Bengkulu pada Sabtu (20/8) malam yang lalu. Atas kepemilikan barang haram Narkotika golongan satu jenis sabu. Saat dilakukan penangkapan oleh anggota Kepolisian Polres Bengkulu, RR hanya dapat tertunduk lesu. RR dibekuk oleh anggota Polres Bengkulu pada Sabtu (20/8) malam, sekira pukul 21.30 WIB. Saat RR berada di ruas jalan Halmahera Kelurahan Surabaya, Kecamatan Sungai Serut Kota Madya Bengkulu.(ctr)
Ditangkap Polisi, Perangkat Desa Muara Danau Diberhentikan Sementara
Kamis 25-08-2022,11:11 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma
Kategori :
Terkait
Selasa 24-12-2024,07:09 WIB
Tunda Demo, Kades dan Perangkat Datangi BKD Tanyakan Tambahan Siltap Belum Cair
Jumat 20-12-2024,19:13 WIB
Perangkat Desa dan BPD di Seluma Sepakat Adakan Demo, Anggaran Siltap Tak Kunjung Dicairkan
Jumat 22-11-2024,20:31 WIB
Berikut Daftar Desa Yang Akan Dicairkan Gajinya!
Kamis 19-09-2024,07:30 WIB
Setara Golongan II A, Gaji Kepala Desa dan Perangkat Baru Dibayar Batas September
Senin 19-08-2024,20:55 WIB
Rp 14 M Untuk Siltap Perangkat Desa
Terpopuler
Senin 23-12-2024,08:37 WIB
Game Offline yang Pasti Akan Rilis di Awal Tahun 2025
Senin 23-12-2024,18:00 WIB
Petualangan Mencekam! Ini Dia Game Horor Tema Hantu Jepang yang Mengerikan!
Senin 23-12-2024,08:06 WIB
Inilah Musuh Paling Mengerikan dalam Dunia Game Horor: Siapa yang Membuatmu Bergidik?
Senin 23-12-2024,15:00 WIB
Bank Mandiri Siapkan Layanan Digital, Uang Tunai Net Rp 26 Triliun di Libur Nataru
Senin 23-12-2024,14:30 WIB
Game Petualangan Terbaru yang Akan Rilis di Awal 2025
Terkini
Selasa 24-12-2024,07:34 WIB
Tahun 2025 Ini, Kuota Haji Seluma Hanya 170 Orang
Selasa 24-12-2024,07:09 WIB
Tunda Demo, Kades dan Perangkat Datangi BKD Tanyakan Tambahan Siltap Belum Cair
Selasa 24-12-2024,06:25 WIB
Mitsubishi Triton: Truk Pikap Double Cabin dengan Desain Mewah dan Populer di Pasar Otomotif
Selasa 24-12-2024,06:22 WIB
Spesifikasi dan Promo Toyota Hilux 4X4 2024 Harga Terbaru, Cocok untuk Perjalanan Juah dan Nyaman
Selasa 24-12-2024,06:21 WIB