FIF Berjaya, Raih Triple A Awards Sustainable Finance 2025"

Penghargaan diterima FIF--
Jakarta, Radarseluma.Disway.id – PT Federal International Finance meraih penghargaan dari The Asset Triple A Awards, yang diselenggarakan oleh The Asset, pada Rabu, 19 Maret 2025. Gelaran yang berlangsung di Four Seasons Hotel, Hongkong, itu menjadi pengakuan tertinggi bagi perusahaan di industrinya masing-masing.
BACA JUGA: Penyu Besar Terdampar di Pantai Seluma, Diselamatkan Nelayan
BACA JUGA:5 Alasan Mengapa Bodimax Layak Digunakan untuk Menjaga Kebugaran Tubuh
The Asset memberikan sorotan khusus kepada korporasi dan institusi terdepan, transaksi terbaik, serta individu-individu yang membawa perubahan. Program penghargaan ini menyoroti bagaimana bank domestik dan regional, serta bank internasional yang beroperasi di Asia, berpartisipasi dalam mendukung dan mengembangkan keuangan berkelanjutan.
Dalam gelaran The Asset Triple A Awards tersebut, PT Federal International Finance - US$60 Million Sustainability Loan dinobatkan sebagai Best Sustainability Loan Indonesia. Kepala Divisi Keuangan dan Perbendaharaan FIFGROUP, Maria Inawati Bernard, mewakili perusahaan penerima penghargaan yang diserahkan oleh Pemimpin Redaksi The Asset, Daniel Yu, secara langsung pada Rabu 19 Maret 2025, di Four Seasons Hotel, Hongkong.
Dalam kesempatan berbeda, Direktur FIFGROUP, Valentina Chai mengatakan, “Sebagai anak perusahaan PT Astra International Tbk dan bagian dari Astra Financial, FIFGROUP menegaskan kembali komitmennya yang kuat terhadap keuangan berkelanjutan (sustainable finance), yang selaras dengan peta jalan keuangan berkelanjutan dan taksonomi keuangan berkelanjutan, yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), tujuan pembangunan berkelanjutan (TPB) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs') nomor 13 tentang Penanganan Perubahan Iklim, serta Aspirasi Keberlanjutan Astra 2023.” tutur Valentina.
BACA JUGA:Kadisdikbud Pinta Ini Kepada Pelajar Di Seluma, Selama Libur Idul Fitri
“Melalui strategi keberlanjutan Triple-P: Portfolio, People, dan Public Contribution yang tertuang dalam FIFGROUP 2030 Sustainability Framework & Initiatives, perseroan berupaya mengembangkan inisiatif berkelanjutan yang dapat mendorong pertumbuhan bisnis. Salah satu inisiatif unggulan dalam strategi Portfolio adalah pembiayaan berkelanjutan, termasuk peminjaman pinjaman berkelanjutan (sustainability loan),” tambah Valentina.
Sumber: