2025 Dipastikan Spam Kobema di Seluma Mulai Beroperasi, 1800 Rumah di Sukaraja

 2025 Dipastikan Spam Kobema di Seluma Mulai Beroperasi, 1800 Rumah di Sukaraja

Pengerjaan SPAM Kobema sudah di Sukaraja--

 

 

PEMATANG AUR, Radarseluma.Disway.Id  - Pengerjaan proyek SPAM Kobema yang hingga saat ini terus berlanjut. Pengerjaan saat ini  di wilayah Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu. Dipastikan pada tahun 2025 mendatang akan segera mengaliri ke rumah rumah warga yang berada di wilayah Kecamatan Sukaraja. Yakni, kurang lebih ada sebanyak 1.800 rumah warga yang  telah dipasang SR secara gratis.

 

BACA JUGA:Jangan Remehkan Si Kecil! Inilah Hero Bocil Paling Mematikan di Land of Dawn

BACA JUGA:Kerap Terjadi Lakalantas, Tanjakan Tebing Hotel Arnanda Seluma Perlu Rambu Peringatan

Hanya saja, proyek SPAM Kobema untuk tahap pertama ini. Hanya mengaliri ke rumah-rumah warga yang ada di wilayah Kecamatan Sukaraja. Sedangkan untuk kecamatan lainya nantinya akan segera menyusul.

 


Almedian Asisten II Pemkab Seluma--

"Insyaallah, untuk SPAM Regional Kobema sudah mulai beroperasi di tahun 2025. Saat ini rumah masyarakat sudah dipasang pipa gratis untuk dialiri air bersih dari Bengkulu Tengah. Yakni dari jaringan utama Kobema ke perumahan masyarakat," sampai Asisten II Sekretariat daerah (Setda) Kabupaten Seluma, Almedian Saleh, S KM ME.

 

Dimana, untuk proyek SPAM Regional Kobema ditargetkan akan selesai pada akhir tahun 2024. Bahkan akan siap beroperasi di tahun 2025 mendatang. Proyek ini difokuskan untuk solusi memenuhi kebutuhan air bersih bagi penduduk di Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Tengah dan juga Kabupaten Seluma.

 

Untuk di wilayah Kabupaten Seluma sendiri. Pemasangan pipa saluran sambungan ke rumah ini diketahui dengan menggunakan anggaran yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik sebesar kurang lebih Rp 15 Miliar. 

Sumber: