Sesudah UGM, Rektor UII Minta Jokowi Kembali Menjadi Teladan! Ada Penyalahgunaan Kekuasaan Oleh Presiden

Sesudah UGM, Rektor UII  Minta Jokowi Kembali Menjadi Teladan!  Ada Penyalahgunaan Kekuasaan Oleh Presiden

Rektor UII (tiktok)--

 

YOGYAKARTA, Radar Seluma.Disway.Id, - Kampus-kampus di YOGYAKARTA mulai mengkritisi Presiden Joko Widodo (Jokowi). Setelah kritisi datang dari almamaternya, kini muncul dari Universitas Islam Indonesia YOGYAKARTA.

 

BACA JUGA:Toyota Kijang Innova Reborn 2024 di Indonesia dimulai dari Rp 369,6 Juta untuk Varian Dasar G M/T Desain Gagah

Kritisi ini semakin spesial, karena dibacakan langsung Rektor UII Prof. Fathul Wahid. Bahkan  Civitas akademika Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk kembali jadi teladan dalam etika dan praktik kenegarawanan. 

 

Dilansir dari yotube UII, civitas Akademika UII meminta Jokowi tidak memanfaatkan institusi kepresidenan untuk memenuhi kepentingan politik keluarga melalui keberpihakan pada salah satu pasangan calon presiden-wakil presiden di Pilpres 2024.

 

 Fathul Wahid  menyoroti perkembangan politik nasional yang dianggap makin mempertontonkan penyalahgunaan kewenangan tanpa malu-malu, dan kekuasaan untuk kepentingan politik praktis sekelompok golongan dengan mengerahkan sumber daya negara.

 

 

"Demokrasi Indonesia kian tergerus dan mengalami kemunduran. Kondisi ini kian diperburuk dengan gejala pudarnya sikap kenegarawanan dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo," ujar Fathul.

 

"Indikator utamanya adalah pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden yang didasarkan pada putusan Mahkamah Konstitusi No. 90/PUU-XXI/2023," bacanya.

Sumber: