Ini Empat Destinasi Wisata Paling Menarik di Bengkulu Selatan
Salah Satu Wisata Menarik di Kunjungi di Bengkulu Selatan--
BENGKULU SELATAN, Radar Seluma,disway,id - Banyak destinasi wisata kini lebih mudah dijangkau berkat kemajuan pesat transportasi pesawat dan kereta api. Kabupaten Bengkulu Selatan salah satunya, menarik untuk menjadi tujuan wisata. Kepala Dinas parawisata (Dispar) Bengkulu Selatan, Rendra Febrianto S.S.M.Si menuturkan bahwa sebagai salah satu destinasi paling menarik untuk dikunjungi di Bengkulu Selatan ada empat lokasi yakni pantai Sekunyit, pantai pasar bawah, bedungan babatan Seginim, pantai Tumbuk Tebing. "Banyak hal yang bisa dikagumi dengan pantai dan objek wisata di Bengkulu Selatan,"ungkap Rendra.
Mengoptimalkan daya tarik wisata dikemas secara profesional dan sinergis. Seiring dibukanya sektor pariwisata secara bertahap, untuk melakukan terobosan agar sektor yang diandalkan bisa bangkit. "Tak dapat dipungkiri sektor pariwisata memiliki dampak positif dan signifikan yang dirasakan oleh masyarkat, baik tingkat pengusaha, pelaku, maupun pemerintah. Adapun keuntungan yang telah dirasakan diantaranya industri pariwisata dapat menciptakan lapangan kerja dan usaha baru,"ungkap Rendra.
BACA JUGA:DKP Bengkulu Selatan Jual Sembako Murah, Bantu Warga Membutuhkan
BACA JUGA:Dishub Bengkulu Selatan Asistensi Pelaporan SPT Tahun Pajak 2023
Di samping itu, masyarakat dapat mengelola tempat dan bisnis lainnya mulai dari skala yang paling kecil. Sedangkan di pedesaan terjadi perubahan ekonomi yang awalnya dikelola secara tradisional menjadi perekonomian modern. Dari pihak pemerintah mendapatkan kontribusi dari pemasukan pajak yang dapat mendongkrak pembangunan berkelanjutan di daerah.
"Berbagai kajian penelitian menegaskan bahwa pariwisata dapat menjadi sumber utama pendapatan masyarakat atau menjadi pemantik kegiatan yang menarik bagi pengembangan sektor lain, sehingga kegiatan ekonomi lainnya juga terfasilitasi. Untuk mengoptimalkan daya tarik wisata sebagai suatu destinasi yang diandalkan yaitu optimalisasi pengelolaan daya tarik wisata,"pungkas Rendra.(yes)
Sumber: