Dirut PDAM di Seluma Segera Dilantik

Dirut PDAM di Seluma Segera Dilantik

Ketua Pansel sekaligus Asisten I Setda Kabupaten Seluma, H. Hendarsyah, SIP, MT.--

 

 

 

 

PEMATANG AUR - Panitia seleksi (Pansel) sudah mengumumkan hasil akhir seleksi calon Direktur PDAM Tirta Seluma Berkah. Dalam pengumuman bernomor 23/PANSELDIR/XII/2023 pada 15 Desember lalu, nama Rezwan Jayadi, ST disebut terpilih sebagai Direktur PDAM dan akan segera dilantik menjadi Dirut PDAM.

BACA JUGA:Diduga Akibat Dimaki Bupati Saat Apel, Camat Rantepao Jeniaty Mundur

 

Pengumuman ini dibenarkan oleh Ketua Pansel sekaligus Asisten I Setda Kabupaten Seluma, H. Hendarsyah, SIP, MT. Dikatakannya bahwa Rezwa Jayadi telah resmi ditetapkan pasca melewati hasil wawancara akhir seleksi Direktur PDAM oleh Bupati Seluma selaku kuasa pemilik modal pada 22 November lalu.

 

"Rezwan Jayadi telah ditunjuk memimpin Direktur PDAM, selanjutnya untuk pelantikan akan dilakukan Bupati Seluma, kemungkinan pekan depan," singkat Hendarsyah.

 

Sebelumnya Bupati juga telah menegaskan bahwa pemkab tidak akan sembarangan memilih kandidat yang tepat, pertimbangannya karena pada tahun depan PDAM Tirta Seluma mendapatkan kucuran dana sebesar Rp 15 miliar, jadi diharapkan anggaran sebesar itu dapat dikelola secara maksimal. "Insyaallah Direktur terpilih merupakan sosok yang amanah dan dapat bertugas dengan maksimal dalam memimpin PDAM Seluma," katanya.

BACA JUGA:Tempat Jin di Arab, Dipromosikan Cristiano Ronaldo! Padahal Al Ula, Kota Dihindari Nabi Muhammad

 

Sumber: