FIFGROUP Gelar Workshop bagi UMKM, di Akhir 2023

 FIFGROUP Gelar Workshop bagi UMKM, di Akhir 2023

Pembinaan UMKM oleh FIF--

 

Jakarta, Radar Seluma.Disway.Id, -  Sebagai salah satu sektor pendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memberikan kontribusi signifikan terhadap kebangkitan ekonomi bangsa ini.

 

BACA JUGA:Ferrari LaFerrari, Menyatukan Kecanggihan Sistem Penggerak dan Teknologi Otomatis Mesin V12

BACA JUGA:Pabrikan Otomotif Ferrari SF90 Spider Mobil Super Sport Paling Mahal di Asia Tenggara Bahkan Negara Lainnya

 

Sebagai langkah lanjutan sejak Kick Off UMKM yang digelar pada Mei 2023 lalu, PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk, dan bagian dari Astra Financial, menyelenggarakan UMKM Development Journey 2023, yang bertujuan untuk memberikan pembekalan dan menambah wawasan dalam bentuk workshop sebanyak 3 kali sepanjang 2023. Dan hari ini, Selasa, 12 Desember 2023, merupakan workshop tahap 3 yang dilakukan.

 

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh para pelaku UMKM Binaan FIFGROUP yang telah memperoleh bantuan Dana Bergulir Tahap 3 tersebut, FIFGROUP menggandeng Yayasan Dharma Bakti Astra (YDBA) dalam program pelatihannya.

 

Acara workshop dibuka dengan sambutan dari Environment Health Safety, Social Responsibility (EHSSR) & Sustainability Management Department Head, Charles DW Simaremare. Charles mengatakan, “Untuk dapat tumbuh, UMKM sebaiknya membekali diri dengan berbagai macam wawasan agar usahanya tidak “ketinggalan”, terlebih dengan dasar-dasar pengetahuan sebagai pelaku UMKM.”

 

BACA JUGA:Kisah Iblis Ketika Dimusnahkan di Muka Bumi sebelum Nabi Adam Diciptakan

 

Sumber: