Kodim 0408/BS Launching Dapur Kodam II/SWJ Masuk Sekolah Bengkulu Selatan

 Kodim 0408/BS Launching Dapur Kodam II/SWJ  Masuk Sekolah Bengkulu Selatan

Dandim Bengkulu Selatan berikan makanan bergizi bagi anak sekolah dasar--

BENGKULU SELATAN, Radar Seluma.Com. - Dandim 0408/BS Letkol Inf Aswin Suladi bersama Forkopimda Kabupaten BENGKULU SELATAN mengikuti Launching Program DAPUR MASUK SEKOLAH Kodam II/Sriwijaya oleh Pangdam II/Sriwijaya di SDN 105 Tanjung Aur 1 Kecamatan Pino Kabupaten BENGKULU SELATAN secara Virtual, Jum'at (22/9/2023). 

 

BACA JUGA:Kajian Islam, Setan Suka Bersemayam Di Rumah. Ini Doa Untuk Mengusirnya

BACA JUGA: Operasi Pasar Tak Membantu, Harga Beras Terus Naik! Warga Menjerit

 

Program dapur masuk sekolah ini bertujuan untuk memberikan dan mewujudkan dampak positif bagi siswa-siwa terkait dengan menu masakan empat sehat lima sempurna yang berhubungan dengan masalah Pencegahan dan penurunan gizi buruk dan angka Stunting yang ada diwilayah Kodam II/Swj.

 

Disamping itu mempersiapkan bonus demografi Indonesia di tahun 2045, dimana generasi saat inilah yang akan memimpin bangsa kedepannya, serta juga menumbuhkan cinta tanah air, menanamkan wawasan kebangsaan sejak dini.

 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya kegiatan ini dan khususnya di wilayah Bengkulu Selatan dan Kaur,"pungkas Aswin.

 

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bengkulu Selatan (BS), Novianto M.Si mengapresasi kegiatan Dapur Masuk Sekolah, dan ini bertujuan untuk memberikan dan mewujudkan dampak positif bagi siswa-siwa terkait dengan menu masakan empat sehat lima sempurna yang berhubungan dengan masalah pencegahan dan penurunan gizi buruk dan angka Stunting.

 

BACA JUGA:Mobil Sport Kelas Dunia dan Prestise Dengan Harga Mencapai Ratusan Miliar

Sumber: