Dinsos Bengkulu Selatan Bangun Sinergi dengan Adakan FPD

 Dinsos Bengkulu Selatan Bangun Sinergi dengan Adakan  FPD

Dinas Sosial BS gelar FGD--

 

BENGKULU SELATAN, Radarseluma.Disway.id - Melalui Forum Perangkat Daerah (FPD), Dinas Sosial (Dinsos) BENGKULU SELATAN (BS) menyelaraskan program dan kegiatan SKPD dengan hasil Musrenbang RKPD di tingkat kecamatan. Adapaun tujuan lainnya, untuk mempertajam program sesuai tupoksi SKPD serta mengelola pendanaan prioritas berdasarkan pagu indikatif.

 

BACA JUGA:Mitsubishi Bersaing Menghadirkan MPV Xpander Cross Lengkap dengan Spesifikasi Mobil Pilihan di Indonesia

BACA JUGA:Toyota Innova Reborn Model Terbaru Lengkap Spesifikasi Segera Diluncurkan di Pasar Otomotif Indonesia, Siap Be

Kepala Dinsos Bengkulu Selatan, Efredy Gunawan,S.STP M.Si menegaskan pentingnya forum Perangkat Daerah sebagai ruang diskusi strategis untuk merumuskan kebijakan serta menyusun langkah konkret dalam meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat di Bengkulu Selatan.

 

"Kita dihadapkan pada berbagai tantangan sosial, mulai dari kemiskinan, perlindungan anak dan lansia, hingga penanganan penyandang disabilitas dan kelompok rentan lainnya," ujar Efredy.

 

Dikatakan Efredy, menekankan sinergi antara Dinas Sosial, SKPD terkait, dan seluruh elemen masyarakat sangat diperlukan agar program yang dirancang dapat memberikan manfaat nyata.

 

"Forum ini tidak hanya menjadi ajang koordinasi, tapi juga diharapkan menghasilkan solusi inovatif yang dapat diimplementasikan secara nyata,"jelas Efredy.

 

Ia menambahkan dalam kebijakan yang disusun harus berlandaskan pada prinsip keadilan sosial, inklusivitas, dan keberlanjutan. Bahkan, forum terbentuk  menghadirkan perwakilan dari kelompok disabilitas, yang menunjukkan komitmen Dinsos terhadap inklusivitas sosial.

Sumber: