Begal di Sumut! Gubernur Bilang ke Kapolda Baru, Sumut Sedang Diuji

 Begal di Sumut! Gubernur Bilang ke Kapolda Baru,  Sumut Sedang Diuji

Kapolda Sumut Irjen Agung--

 

 

 MEDAN, Radar Seluma.Disway.Id,  - Soal begal yang membuat warga resah di Medan Sumatera Utara, membuat Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi angkat bicara. Dia menilai soal Begal ini, Sumut lagi dalam masa ujian.

Gubernur mengatakan, maka pihaknya menyambut baik kedatangan Irjen Agung Setya Imam Effendi sebagai Kapolda Sumut yang baru.

 

BACA JUGA:Kota Manna Bengkulu Selatan Raih KLA 2023! Kategori Pratama

 

Kedatangan Kapolda Baru ini menurut Edy Rahmayadi, akan menjadi sinergisitas Forkopimda di Sumut yang semakin baik.  "Saya sambut baik kedatangan Pak Agung ini sebagai Kapolda baru di Sumut. Saat ini Sumut sedang diuji. Saya harap bersama Pak Agung Setya Imam Effendi  sinergitas forkopimda di Sumut semakin baik dan semakin kompak untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada di Sumut. Diantaranya begal, narkoba, geng motor," pintar Edy Rahmayadi.

 

Lenih jauh lagi, Mantan Pangkostrad ini menegaskan bahwa saat ini kondisi Provinsi Sumatera Utara memang sedang pnas dan sedang diuji. Ujian itu baik dari sisi ekonomi, keamanan dan sosial. 

 

Gubernur Edy sangat berharap Kapolda Sumut bersama Forkopimda di Sumut mampu bersama-sama menyelesaikannya. "Kita tahu saat ini Sumut sedang diuji, baik ekonomi kita, soal keamanan, masalah sosial. Saya harap hadirnya beliau bersama-sama kita di sini untuk menyelesaikan masalah tersebut," jelasnya.

 

Sebelumnya, Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara Baskami Ginting sangat berharap Kapolda Sumut yang baru, bisa menyelesaikan 3 masalah pelih yang belum diselesaikan. Tiga masalah ini adalah begal dan geng motor, narkoba dan judi.

Sumber: