Terlibat Laka Beruntun, Pelajar SMKN 3 Seluma MD

  Terlibat Laka Beruntun, Pelajar SMKN 3 Seluma MD

Kecelakaan lalu lintas--

 
 
 
 
 
SENDAWAR, radarselumaonline, - Lagi-lagi, kecelakaan maut kembali terjadi di ruas jalan lintas Kabupaten Seluma. Seperti yang kembali terjadi ruas jalan Desa Sendawar, Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM) pada Kamis (2/3) 2023 sore sekitar pukul 16.00 Wib. 
 
 
 
Lakalantas beruntun ini melibatkan 3 kendaraan sekaligus. Yakni Mobil jenis Suzuki Carry Pick Up bernomor polisi BD 9307 PA yang dikendarai oleh Megi Ardianto (22) bersama seorang penumpangnya Duki Jumadi (18) warga Desa Rimbo Besar, Kecamatan SAM. Bertabrakan dengan sepeda motor merek Yamaha R15 bernomor polisi BD 6129 KW yang dikendarai oleh Firmansyah (17) seorang pelajar SMKN 3 Seluma warga Desa Kungkai Baru, Kecamatan Air Periukan yang berboncengan dengan seorang teman perempuannya Bela (17) warga Desa Rena Gajah Mati l, Kecamatan Semidang Alas (SA).
 
 
 
Serta mobil jenis Daihatsu Sigra bernomor polisi BD 1334 CW milik Wawan (31) warga Jalan Maju Lancar Kelurahan Kandang Mas, Kota Bengkulu yang saat kejadian sedang terparkir ditepi jalan.
 
 

Kecelakaan lalu lintas--
Menurut keterangan sejumlah saksi mata, kronologi kejadian Lakalantas beruntun tersebut terjadi bermula pada saat mobil Pick Up yang dikendarai oleh Megi melaju kencang dari arah Kota Bengkulu menuju ke arah Kota Manna.
 
 
Saat itu menabrak pengendara sepeda motor di persimpangan jalan yang dikendarai oleh Firmansyah yang berboncengan dengan Bela. Pada saat itu baru keluar dari arah Kelurahan Pajar Bulan menuju ke arah Kota Bengkulu.
 
 
 
 
"Pengendara motor itu tadi baru saja keluar dari simpang arah Kelurahan Fajar Bulan mau ke arah Kota Bengkulu. Tapi dari arah Kota Bengkulu muncul mobil pick up yang melaju kencang hingga tejadi kejadian ini. Mobil yang diparkir pun ikut tertabrak," sampai Jabar Ilahi (45) salah satu warga Desa Sendawar.
 
 

Kecelakaan lalulintas--
 
Kerasnya tabrakan tersebut membuat pengendara sepeda motor bersama teman yang diboncengnya terpental hingga beberapa meter. Sebelum akhirnya mobil pick up tersebut menabrak mobil Daihatsu Sigra yang tengah terparkir di tepi jalan.
 
 
 
 
Akibat dari kejadian ini mengakibatkan pengendara sepeda motor, Firmansyah siswa SMKN 3 Seluma mengalami cedera berat di bagian kepala dan dada sebelum akhirnya meninggal dunia saat dilarikan ke Puskesmas Pajar Bulan. Sedangkan teman perempuan yang diboncengnya mengalami luka berat memar di bagian kepala. Sedangkan pengendara mobil tidak mengalami luka.
 
 
 
Untuk ketiga kendaraan mengalami rusak berat, akibat kejadian tersebut. Saat ini telah diamankan oleh anggota Unit Laka Satlantas Polres Seluma ke Mapolsek SAM.(ctr)
 
 
 
 
 

Sumber: