4 Kasus Asusila di Awal 2023, Korbannya Anak Bawah Umur
Suardi --
PEMATANG AUR, radarselumaonline, - Kasus kejahatan pelecehan seksual dan kekerasan awal tahun 2023 sudah capai 4 kasus.
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencanana (DP3APPKB) Kabupaten Seluma mencatat ada 4 kasus kejahatan asusila yang sudah masuk di pengaduan di DP3APPKB, sedangkan di tahun 2022 Sendiri ada 18 kasus yang masuk di pengaduan, Senin (13/2).
BACA JUGA:Bawa Anak SD di Pondok Sawah, Pria Ini Langsung Tersangka
Kepala Dinas P3APPKB Kabupaten Seluma, Suardi mengatakan untuk mengurangi terjadinya kejahatan asusila terhadap anak, diharapkan supaya orang tua senantiasa selalu melakukan pengawasan terhadap anak baik pengawasan di lingkungan tempat anak bermain maupun di lingkungan rumah itu sendiri .
Untuk kasus ditahun 2022 sendiri yang mencapai 18 kasus yang telah dilaporkan dan lanjut keranah hukum, 17 pelaku sudah ditahan pihak aparat penegak hukum (APH), sedangkan satu pelakunya buron .
BACA JUGA:Sejoli Digerebek Warga di Pondok Sawah, Kenapa Ya?
Diawal tahun 2023, 4 kasus kekerasan dan pencabulan terhadap anak sudah didampingi Dinas P3APPKB dan keempat pelakunya sudah ditahan.
Sumber: