LUBUK KEBUR, Radarseluma.Disway.id - Warga Kelurahan Lubuk Kebur, Kecamatan Seluma Kota sempat dihebohkan dengan insiden penangkapan seorang residivis pembobol rumah oleh tim Opsnal Polsek Seluma Timur. Pada Kamis, 22 Januari 2026 sore menjelang Magrib. Penangkapan tersebut sempat diwarnai dua kali letusan tembakan peringatan ke udara karena pelaku berusaha melarikan diri.
BACA JUGA:State of Louisiana and Persona AI Launch Humanoid Pilot at SSE Steel Fabrication
BACA JUGA:Pemkab dan DPRD Seluma, Sudah Sepakati Propemperda Tahun 2026
Pelaku diketahui berinisialkan RA (17) warga Kelurahan Napal, Kecamatan Seluma Kota. Saat dilakukan penangkapan, pelaku tidak mengindahkan peringatan petugas dan berusaha kabur. Sehingga polisi terpaksa melepaskan tembakan peringatan untuk menghentikan aksi pelarian tersebut.
Kapolres Seluma, AKBP Bonar Ricardo P Pakpahan, SIk MIk melalui Iptu Hendra Yanto, SH didampingi oleh Kanit Reskrim, Ipda Deni Arianto, SH saat dikonfirmasi Radar Seluma diruang kerjanya mengatakan bahwa, penangkapan pelaku tidak lepas dari peran serta masyarakat setempat yang turut membantu aparat kepolisian.
"Pelaku sudah diperintahkan berhenti, namun tetap melarikan diri. Untuk mengantisipasi hal-hal yang membahayakan, anggota melepaskan tembakan peringatan ke udara," ujar Ipda Deni.
Dijelaskannya, saat kejadian sejumlah warga tengah mandi di aliran irigasi Bendung Air Seluma yang berada di wilayah Kelurahan Lubuk Kebur. Melihat aksi kejar-kejaran tersebut, warga secara spontan membantu mengejar dan menghadang pelaku hingga berhasil diamankan.
BACA JUGA:Wagub Bengkulu Cek Pelayanan Samsat Bengkulu, Minta Pelayanan Humanis
BACA JUGA:Wujutkan Lingkungan Bersih, DLHK Tingkatkan Pengelolaan Sampah di TPA Kayu Arau