BACA JUGA:PGRI Seluma Dukung Tertibkan Dugaan Honorer Siluman Didunia Pendidikan Seluma
Diketahui, Kemarin(6/1) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mencuat dugaan indikasi kecurangan dalam rekrutmen PPPK Guru Tahap 2 di Kabupaten Seluma. Dugaan tersebut terkait berkurangnya bahkan hilangnya jumlah formasi khusus pelamar PPG Prajabatan pada aplikasi Mapping. Tak Ayal kemarin, Sejumlah tenaga guru yang mengikuti Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) mendatangi Dinas BKPSDM dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Seluma.
“Kami menduga terhitung hari sabtu lalu formasi ini telah 0 dan tidak tersedia lagi jika sebelumnya sudah tercatat jelas. Namun kenapa hilang menjadi NOL dan kedatangan kami untuk mempertanyakan ini,”sampai salah seorang PPG, Tomy Ardiansyah kepada Wartawan.
Dicontohkan dalam aplikasi Mapping, jika formasi Guru SD yang awalnya berjumlah 146 orang, kini hilang dan berubah menjadi 0, formasi TIK dari 15 orang jadi 0, Formasi Bimbingan Konseling(BK) dari 16 orang jadi 2 orang dan formasi Bahasa Indonesia dari 4 orang jadi 1. Menurutnya, hal ini diduga akibat masuknya oknum oknum honorer guru siluman dan titipan melalui aplikasi Ruang Talenta Guru(RTG). (ndo)