Sapi Terkena Jembrana Bisa Sembuh? Begini Caranya...

Minggu 05-05-2024,19:54 WIB
Reporter : Eldo Fernando
Editor : Eldo Fernando

 

 

 

PEMATANG AUR - Penyakit Jembrana pada sapi, Penyakit jembrana merupakan penyakit menular akut pada sapi Bali yang disebabkan oleh Retrovirus, keluarga lentivirinae yang termasuk dalam famili retroviridae.

 

 

Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Seluma, Arian Sosial melalui Dokter Hewan Seluma, Davit mengatakan Penyakit Jembrana pada sapi memiliki gejala, yakni Demam Tinggi, Keringat Berdarah, Tidak mau makan, Diare, Bengkak limpoglandula dan disertai abortus.

 

" Sebelum mengatakan bahwa sapi terkena Jembrana peternak harus pahami dahulu gejalanya, kalau sapi 

Demam Tinggi, Keringat Berdarah, Tidak mau makan, Diare, Bengkak limpoglandula dan disertai abortus nah positif itu memang Jembrana, kalaupun ada segera laporkan ke petugas" kata Drh. Davit.

 

BACA JUGA:Jelang Idul Adha 1445 H, Peternak Sapi Waspada Aksi Curnak ! Harga Terbaru Sapi Bali Jantan 2024 Siap Qurban

BACA JUGA:Ternyata Ini Gunanya Beli Sapi Diluar Daerah Harus di Karantina!

 

Dilanjutkannya saat ini cuaca telah memasuki musim hujan, untuk kewaspadaan dini terhadap hewan ternak sapi peternak harus lebih memperhatikan. Sementara itu dikatakannya, bahwa Jembrana bisa disembuhkan dengan penanganan insentif sebelum parah.

Kategori :