Bengkulu, Radar Seluma.Disway.Id, - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) dukung penuh. Program Uji Kompetensi Wartawan (UKW) PWI Pusat bersama Kementerian BUMN yang saat ini diselenggarakan di PWI Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA: Dana Fisikal Stunting 5,7 M, Usai Pejabat Bappeda, Giliran Sekda Seluma ke Jaksa
Dukungan kegiatan UKW tersebut, atas kerja sama Kementerian BUMN, Forum Humas BUMN dan PWI Pusat dalam hal ini lembaga uji UKW melalui ujian sertifikasi wartawan anggota PWI.
UKW diselenggarakan PWI Provinsi--
Kegiatan UKW di PWI Provinsi Bengkulu, berlangsung Hotel Mercure Bengkulu, Jl. S. Parman No.27 Bengkulu, selama dua hari, 25 - 26 Januari 2024.
Sebanyak 33 peserta, yang terdiri dari lima orang mengikuti kelas utama, 23 kelas muda dan satu kelas madya lima peserta dilakukan pengujian oleh asesor yang telah lulus asesment oleh Lembaga Uji Kompetensi
Wartawan PWI atas persetujuan oleh Dewan Pers.