Juanda Surabaya, Bandara Pertama di Indonesia Terapkan Program NLE

Kamis 14-12-2023,02:00 WIB
Reporter : Radar Seluma
Editor : Radar Seluma

 

 

JAKARTA, Radar Seluma.Disway.id, - Bandara Juanda Surabaya membuat gebrakan.  Bandara yang dikelola oleh PT Angkasa Pura/AP I (Persero) ini, menjadi pilot project (proyek percontohan) implementasi program penataan ekosistem logistik nasional atau national logistics ecosystem (NLE).

 

Dengan penetapan ini, Bandara Juanda Surabaya sekaligus menjadi bandara AP I dan bandara pertama di Indonesia yang menerapkan program NLE.

 

BACA JUGA:5 Mayat di Kampus Cadaver, Tak Ada Pembunuhan di Unpri

BACA JUGA:Nikmati Keindahan Wisata Alam Air Terjun Curug Embun Kepahiang, Bengkulu Selalu Menggoda Pengunjung

 

Program NLE merupakan program Pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja logistik nasional, memperbaiki iklim investasi, serta meningkatkan daya saing perekonomian nasional. 

 

Program ini diatur melalui Instruksi Presiden Republik Indonesia (Inpres) Nomor 5 tahun 2020 tentang Penataan Ekosistem Logistik Nasional.

 

"AP I berkomitmen untuk mendukung sepenuhnya implementasi program NLE, dengan tujuan utama untuk meningkatkan efisiensi proses distribusi kargo dan logistik nasional,” ujar Direktur Komersial dan Pelayanan AP I, Dendi T. Danianto, pada Rabu 13 Desember 2023. 

 

Kategori :