RSUD Tais sudah berupaya untuk melakukan usulan penambahan anggran ke Tim Anggaran Pemerintah Daerah(TAPD) sebesar Rp 1,8 M. Namun, pada pembahasan di Banggar Senin (25/9) kemarin hanya di setujui Rp 1,5 M.
"Untuk pencairan insentif ini tidak bisa asal asalan. Melalui tahapan dan proses sehingga kesabaran inilah yang diharapkan untuk pembayaran insentif dokter ini sendiri," ujarnya.
Dirinya juga menambahkan, guna menindak lanjuti ketidak hadirkan dokter pada hari dan jadwal yang telah di tetapkan. Dirinya berjanji akan mendatangi satu persatu dan mempertanyakan alasan ketidak hadirkan tersebut. Saat ini beberapa diantaranya sudah dihubungi. Beberapa orang diantaranya untuk di datangi ke kediaman dan tempat Praktek dokter masing-masing.
BACA JUGA:Tentukan Kualitas, Memilih Oli Terbaik untuk Gear Motor Anda
BACA JUGA: Hendry CH Bangun Ketua Umum PWI Terpilih, Periode 2023-2028
"Pulang kerja ini, satu persatu yang tidak hadir akan saya tanyakan langsung," tegasnya.
Ditambahkannya, bahwasanya di RSUD Tais terdapat 16 dokter dan 8 dokter kontrak yang sudah bekerja di untuk melayani masyarakat seluma di Rumah Sakit.
Diketahui, kekurangan anggaran untuk pembayaran insentif tersebut berdampak kerajinan masuk dalam melayani masyarakat. Terbukti, salah seorang warga Rijono warga Tangga Batu harus membawa pulang istrinya yang tengah sakit. Sehingga tidak mendapatkan pelayanan di RSUD Tais. Padahal Senin lalu, merupakan jadwal cek up yang sebelumnya di perintahkan untuk kembali datang.