PEMATANG AUR - Anggaran dana bantuan Partai politik (Parpol) untuk 10 parpol pemenang Pemilu pada tahun 2019 yang lalu, di tahun ini sebesar Rp 887 Juta.
Anggaran Parpol tersebut diketahui sama dengan anggaran bantuan pada tahun 2022 yang lalu. Seperti yang disampaikan oleh Kepala Badan Kesbangpol Seluma, Dadang Kosasih, ST MT.Kepala Kesbangpol Seluma-- Dimana menurutnya jika anggaran bantuan tersebut sampai saat ini belum dapat dicairkan dalam waktu dekat. "Hingga kini anggaran dana tersebut belum dapat dicairkan. Karena Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Perwakilan Bengkulu masih tahap audit laporan pertanggungjawaban penggunaan dana bantuan parpol tahun anggaran 2022," sampainya. Dirinya juga mengatakan, jika nanti hasil audit dari BPK sudah keluar. Maka secepatnya pihaknya (Kesbangpol) Kabupaten Seluma akan segera melakukan proses pencairan di dalam anggaran dana Parpol tersebut. "Sekarang kita masih menunggu, setelah diaudit BPK akan secepatnya diproses. Makin cepat hasil audit laporan pertanggungjawaban oleh BPK selesai, maka segera dapat kita proses pengajuannya ke Bupati Seluma," tegasnya. Untuk diketahui, jika anggaran bantuan untuk 10 parpol pemenang Pemilu tahun 2019 pada tahun 2023 ini. Sama dengan tahun yang lalu. Yakni sebesar Rp 887 juta yang dihitung dari jumlah total 110.886 suara dikali Rp 8 Ribu per suara. "Nantinya anggaran tersebut akan digunakan 60 Persen untuk pendidikan politik dan 40 persen untuk operasional dari partai politik itu sendiri," pungkasnya.(ctr)
Adapun rincian peroleh suara dan dana bantuan yang akan diterima oleh 10 Parpol pemenang pemilu 2019 di tahun 2023 yakni.
- 1. Partai PDIP 18.495 suara, Dana bantuan Rp.147.960.000
- 2. Partai Nasdem 15.766 suara, Dana bantuan Rp.126.128.000
- 3. Partai Golkar 12.944 suara, Dana bantuan Rp.103.552.000
- 4. Partai Perindo 12.583 suara, Dana bantuan Rp.100.664.000
- 5. Partai Gerindra 12.450 suara, Dana bantuan Rp.99.600.000
- 6. Partai Demokrat 12.431 suara, Dana bantuan Rp.99.448.000
- 7. Partai PAN 8.139 suara, Dana bantuan Rp.65.112.000
- 8. Partai PPP 6.436 suara, Dana bantuan Rp.51.488.000
- 9. Partai PKS 5.910 suara, Dana bantuan Rp47.280.000
- 10. Partai PKPI 5.732 suara, Dana bantuan Rp.45.856.000