AMPAR GADING, radarseluma.disway.id - Menjelang ramadan harga sejumlah bahan pokok di Kabupaten Seluma masih stabil. Bahkan harga bawang merah, daging ayam ras, dan telur ayam ras justru mengalami penurunan. Plt Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Koperasi (Disperindagkop) Seluma Gun Ibrori, S.Pd menyampaikan penurunan sejumlah bahan pokok ini berdasarkan laporan Pengawasan Pengendalian Inflasi Daerah.
"Untuk bahan pokok masih stabil tidak ada yang mengalami kenaikan. Justru ada yang mengalami penurunan harga menjelang ramadan ini," kata Gun, kemarin (27/2).
Dijelaskannya saat ini harga bawang merah Rp40 ribu per Kilogram. Daging ayam Rp30 ribu per Kilogram. Dan telur ayam Rp26 ribu per Kilogram. Cabai merah Rp40 ribu dan cabai rawit merah Rp50 ribu per Kilogram.
"Daging ayam ras, telur ayam ras dan bawang merah terpantau turun. Sedangkan cabai merah keriting dan cabai rawit masih tetap stabil. Untuk harga bahan pokok lainnya tidak terjadi penurunan maupun kenaikan menjelang ramadan," jelasnya.
Dia mengatakan, harga bahan pokok seperti gula pasir, minyak goreng, dan terigu, masih stabil. Tidak hanya harga yang masih stabil untuk stoknya juga masih cukup tersedia di Kabupaten Seluma.
Kemudian untuk transaksi masih berjalan normal. Kondisi pasar tidak terlihat padat. Diungkapkan satu pembeli, masih tetap stabil pasar dan harga bahan pokok, belum ada kenaikan harga yang signifikan.
"Mudah-mudahan semua lancar bawang merah, bawang putih, cabe keriting, cabe merah mudah-mudahan akan terjamin yang lengkap barangnya. Ada gula sudah mulai akan masuk, beras juga sudah masuk pendekatan stok tersedia cukup," tutupnya.(adt)