109.178 Jiwa di Bengkulu Selatan, Kategori Miskin

Selasa 14-02-2023,07:16 WIB
Reporter : admin5131radarseluma1
Editor : admin5131radarseluma1

 

Ia bahkan mengaku di tahun 2022, terhitung bulan Desember, tercatat dalam DTKS sebanyak 1010326 jiwa, dan setelah dilakukan perbaikan terhitung tanggal 27 Januari  2023 sebanyak109178 jiwa terdata DTKS. Ini besar kemungkinan data tersebut akan mengalami pengurangan.

 

Pasalnya, data dilakukan pelaporan per setiap bulan tertanggal 27 yang didukung dari data lapangan, seperti sering terjadi perubahan data kependudukan, dan padahal masuk DTKS, meninggal dunia, tercatat di pensiunan PNS padahal penerim ini tidak dibenarkan. Masuk golongan berada, tapi penerima bantuan dari pemerintah.

 

"Untuk warga terdata di DTKS mekanismenya, meliputi data tersebut diusulkan melalui musyawarah desa atau Musdes. Setelah terjadi kesepakatan dibuat berita acara, dilanjutkan data tersebut disampaikan melalui TKS ditugaskan pihak Dinsos, lalu data tersebut diusulkan TKS direkap melalui bagian oprator di kantor dinsos  disampakai melalui rekam data dan dientri ke pusat, dasar ini Kemensos melakukan verifikasi data acuan untuk menggelontorkan bantuan ke masyarakat,"gumam Syahrial.

 

Inti dalam perbaikan DTKS warga/penerima tidak bisa masuk semaunya dalam DTKS. Sebab surve dilihat secara langsung atas kelayakan rumah yang di diami oleh warga.

 

"Dalam perbaikan data agar terjadi pengurangan penerima bantuan. Bila ada penurunan, artinya pemerintah berhasil dalam penanganan kemiskinan. Terutama yang dinamakan kemiskinan ekstrim. Maka dari itu, warganya BS jangan sampai masuk dalam kemiskinan ekstrim,"demikian Syahrial.(yes)

 

 

 

Kategori :