SELUMA - Dampak kenaikan BBM bagi masyarakat sangatlah besar, salah satunya kenaikan harga bahan pokok. Kenaikan harga ini akan sangat berdampak bagi masyarakat menengah ke bawah. Dikatakan Lita warga penjual minyak eceran Kelurahan Dusun Baru, Kecamatan Seluma bahwa kenaikan BBM sangat berpengaruh kepada masyarakat, Sebab kenaikan tersebut, akan berimbas kepada kenaikan harga-harga barang, baik yang berdampak langsung maupun tidak langsung. "Mobilitas masyarakat dikurangi karena mahalnya minyak BBM, Dahulu BBM masih harga normal semuanya sudah mulai sulit apalagi sekarang BBM naik, barangnya langka. Kalaupun naik seharusnya tidak langka dan kenaikan seperti harga komoditi pertanian atau penghasilan income bagi masyarakat harus disesuaikan dengan kenaikan BBM," Sampai Lita. Keluhan masyarakat saat ini saat BBM naik mencakup disetiap golongan, masyarakat ekonomi menengah keatas sangat merasakan dampak dan susahnya saat ini, apalagi masyarakat kalangan bawah. Selain itu masyarakat yang bertani karet dan sawit juga berimbas dengan kenaikan BBM. Seperti petani karet yang harus disadap setiap hari petani harus menggunakan kendaraan untuk ke kebun sedangkan harga karet tidak kunjung naik malah cendrung turun. "Kenaikan harga BBM dikhawatirkan akan memukul kembali daya beli dan konsumsi masyarakat, sehingga berdampak terhadap pemulihan ekonomi yang sedang berlangsung, bahkan pertumbuhan ekonomi dikhawatirkan akan kembali melambat, sekarang BBM jenis pertalite dieceran Rp 13 ribu dari Rp 10 ribu dan BBM jenis Pertamax dari Rp 13 Ribu menjadi Rp 18 ribu, ditambah lagi BBM langka jadi dampak susahnya bagi masyarakat komplit, belum usai masalah minyak goreng sekarang BBM menjadi masalah baru," Tambahnya. Walau demikian masyarakat masih membutuhkan BBM karena tidak ada pilihan lain, walau harga tinggi masyarakat pasti membutuhkan BBM akan tetapi mobilitas dan income bagi masyarakat pasti berkurang.(ndo)
Harga BBM Mahal, Pemulihan Ekonomi Melambat
Selasa 27-09-2022,08:15 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma
Kategori :
Terkait
Senin 11-11-2024,11:20 WIB
Oktober 2024, Cadangan Devisa Indonesia Catat Rekor Tertinggi
Kamis 07-11-2024,13:25 WIB
Triwulan III 2024, Ekonomi Indonesia Tumbuh 4,95% yoy
Sabtu 26-10-2024,02:00 WIB
Risiko Negara dan Sektor – Oktober 2024, Dari Poros Moneter ke Perubahan Haluan Fiskal
Kamis 24-10-2024,21:01 WIB
CME-ID:Indonesia Naik dari Peringkat 66 ke 64 dalam Indeks Kebebasan Ekonomi
Rabu 02-10-2024,12:15 WIB
180 Kapal Nelayan Sudah Terima Surat Rekomedasi BBM Subsidi
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,14:09 WIB
8 Game Parkour Rekomendasi Dengan Grafiis Paling HD
Rabu 27-11-2024,11:35 WIB
Medan Banjir Besar, Air Sampai Seatap Rumah dan Banyak Terjebak
Rabu 27-11-2024,16:29 WIB
Pasangan Romer dan Erjon, Unggul di Desa Talang Panjang Ilir Talo
Rabu 27-11-2024,15:24 WIB
Toyota Agya Mobil Berukuran Kecil Desain Gagah dan Memikat Para Penggemar Otomotif
Rabu 27-11-2024,18:00 WIB
Inilah Item Tersakit untuk Hero Arlot di Mobile Legends
Terkini
Kamis 28-11-2024,06:12 WIB
Mobil Toyota Avanza Berkas Masuk Mulus Mesin di Jamin Suara Halus Harga Rp 150 Jutaan!
Kamis 28-11-2024,06:07 WIB
Honda Jazz Premium Mobil Mewah Desain Lebih Canggih Memiliki Fitur Otomatis
Kamis 28-11-2024,01:00 WIB
Zoho Gandeng Kementerian Komunikasi dan Digital, Dukung Ekosistem Perusahaan Rintisan di Indonesia
Kamis 28-11-2024,00:00 WIB
VCI Global Dapat Penghargaan Bersyarat untuk Kontrak AI, US$24 Juta
Rabu 27-11-2024,19:45 WIB