RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID - Peristiwa kebakaran yang terjadi di Kelurahan Lingkar Timur, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu, Jumat (12/8/2022) mengakibatkan 12 unit rumah warga ludes terbakar. Saat kejadian kebakaran warga sekitar sempat terdengar bunyi ledakan. Sebanyak 12 unit rumah warga yang berada di Jalan Jeruk hingga Gang Duku RT 05 RW 02 Kelurahan Lingkar Timur hangus. Tak hanya rumah, bahkan barang-barang perabotan yang tidak sempat diselamatkan pemilik yang masih ada di dalam rumah tak bersisa dilalap si jago merah. Belum diketahui pasti asal usul munculnya api, namun api diduga awalnya berasal dari salah satu rumah warga. Api kemudian membesar dan menyambar belasan unit rumah yang ada di lokasi lantaran kondisi rumah di lokasi terjadinya kebakaran saling berdempetan tembok antara satu rumah dengan rumah lainnya. Saat terjadinya kebakaran bahkan warga sekitar sempat mendengar suara ledakan dari salah satu rumah warga. Suara ledakan terdengar dari dapur salah satu rumah dan diduga berasal dari gas elpiji. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bengkulu, Yuliansyah kepada rakyatbengkulu.disway.id mengatakan pihaknya belum dapat memastikan penyebab pasti kebakaran yang menghanguskan belasan unit rumah tersebut. Saat kebakaran pihaknya yang menurunkan seluruh armada fokus kepada pemadam api guna meminimalisir api semakin menjalar ke bangunan lain yang ada di sekitar lokasi titik api. "Kami fokus untuk memadamkan api, memang ada kendala lokasi di sini merupakan lokasi padat penduduk dan juga berada di dalam gang," katanya. "Ditambah lagi banyak warga yang menonton di lokasi, jadi kita sedikit agak kesulitan tadi untuk melakukan pemadaman," sampainya. Setelah hampir 2 jam lebih petugas melakukan pemadaman akhirnya api berhasil dijinakkan. Beruntung sejauh ini tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sejumlah pemilik rumah yang kediamannya hangus terbakar tampak sementara mengungsi ke tempat aman di rumah tetangga ataupun kerabat.
Sempat Terdengar Ledakan Saat Kebakaran, 12 Rumah di Lingkar Timur Beserta Isi Ludes
Sabtu 13-08-2022,09:36 WIB
Reporter : admin5131radarseluma2
Editor : admin5131radarseluma2
Kategori :
Terkait
Kamis 19-12-2024,06:30 WIB
Sakit dan Masih di Luar Kota, Mantan Bupati BS dan Mantan Kepala BPN BS Tak Hadiri Persidangan Murman Cs
Kamis 12-12-2024,10:50 WIB
827 Calon PPPK Seluma Ikuti Seleksi Kompetensi
Jumat 06-12-2024,10:14 WIB
Setelah Kantor Gubernur, Dinas Ini Ikut Digeledah KPK
Kamis 05-12-2024,19:14 WIB
2 Warga Bengkulu yang Ditangkap Simpan Sabu, Positif Tes Urine! Satu Resedivis
Kamis 05-12-2024,10:25 WIB
Nilai Tukar Petani Meningkat 0,49% (mom) di November 2024, Kenaikan Tertinggi di Bengkulu
Terpopuler
Kamis 19-12-2024,14:12 WIB
Pemda Belum Bayarkan Gaji, Pemdes Bakal Dalam Mogok Kerja
Kamis 19-12-2024,21:08 WIB
Wow, FIFGROUP Raih 2 Penghargaan di Ajang Indonesia Corporate Sustainability Initiatives 2024
Kamis 19-12-2024,18:00 WIB
Inilah Counther Hero Granger yang Sedang Naik Daun
Kamis 19-12-2024,14:27 WIB
Mengerikan! Inilah Game Horor yang Akan Rilis di Awal Tahun 2025
Jumat 20-12-2024,00:00 WIB
Catat! Ini 20 Tempat Kerja Terbaik di Kawasan Asia-Pasifik Tahun 2024
Terkini
Jumat 20-12-2024,14:02 WIB
Game Horor Terbaik untuk Malam Tahun Baru yang Menegangkan
Jumat 20-12-2024,12:09 WIB
Pembibitan Generasi Emas Bulu Tangkis di Kudus, Aice Support Festival SenengMinton 2024
Jumat 20-12-2024,11:31 WIB
Game Android Offline Terbaik Akhir Desember 2024: Hiburan Tanpa Batas Tanpa Kuota!
Jumat 20-12-2024,11:14 WIB
Nenek dan Cucunya Siswi SMP Warga Kaur, Ditemukan Tewas Bersimbah Darah
Jumat 20-12-2024,11:11 WIB