BENGKULU SELATAN - Dinas Ketahanan Pangan Bengkulu Selatan melakukan pengecekan keamanan pangan masyarakat menjelang bulan Ramadhan, Senin (12/4/2021). Dari 12 bahan yang diuji antara lain sayur- sayuran, dan buah-buahan hasil uji laboratorium masih ditemukan bahan pengawet di beberapa makanan seperti pada buah Apel, dan buah Kurma. Untuk itu diharapkan kepada masyarakat untuk melakukan sterilisasi atau mencuci makanan terlebih dahulu sebelum dikonsumsi. \"Kami imbau agar masyarakat untuk melakukan sterilisasi atau mencuci makanan terlebih dahulu sebelum konsumsi makanan,l buah-buahan, sayur-sayuran, sebab masih ditemukannya bahan pengawet,\"ucap Kepala Dinas Ketahanan Pangan Bengkulu Selatan (BS), Ikandar AZ kepada awak media, Senin (12/4/2021). Diterangkan Iskandar kembali, dari 12 bahan yang diuji antara lain sayur- sayuran, buah-buahan yang diambil sampelnya, di pasar Ampera tradisonal modren di BS. \"Sangat diharapkan masyarakat untuk hati-hatian dalam mengkonsumsi sayur dan buah-buahan, terlabih saat menyambut bulan puasa ini, keberadaannya akan lebih banyak dari hari-hari biasanya,\"ujar Iskandar. Iskandar mengaku pengujian makanan meliputi buah-buhan dan sayuran karena menurutnya penting, sebab dipastikan permintaan saat umat muslim mnenjalankan ibada puasa meningkat. \"Waspada lebih baik daripada mengobati. Oleh karena itu kami minta utamakan kehati-hatian dalam mengkonsumsi makanan,\"pungkas Iskandar.(yes)
Dinas Ketahanan Pangan BS Temukan Bahan Pengawet di Makanan
Selasa 13-04-2021,02:31 WIB
Editor : Radar seluma
Kategori :