KAI Sumut bersama dengan Pemprov Sumut Hadirkan Mudik Gratis dan Angkutan Motor Gratis untuk Angkutan Lebaran

KAI Drive Sumut adakan mudik gratis--
MEDAN, Radarseluma.Disway.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara bersama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menghadirkan program Mudik Gratis dan angkutan Motor Gratis pada periode Angkutan Lebaran tahun 2025/1446 H.
BACA JUGA:Hendri Satrio Bantu Rakyat, Bangun Sumur Bor di Desa Tenangan
BACA JUGA:Penyebab KUR BRI Tak Cair, Coba Cara Dibawah Ini
Manager Humas Divre I Sumatera Utara M. As’ad Habibuddin mengatakan pada program Mudik Gratis, KAI menyediakan 5.002 tiket pada KA Putri Deli relasi Medan – Tanjung Balai PP dan 2.071 tiket KA Sribilah Utama relasi Medan – Rantau Prapat PP.
Berikut rincian KA-KA yang terdapat program Mudik Gratis:
- KA (U98) Putri Deli relasi Medan – Tanjung Balai keberangkatan tanggal 26 s.d 29 Maret 2025.
- KA (U97) Putri Deli relasi Tanjung Balai – Medan keberangkatan tanggal 5 s.d 7 April 2025.
- KA (U95) Putri Deli relasi Tanjung Balai – Medan keberangkatan tanggal 7 April 2025.
- KA (U58F) Sribilah Utama relasi Medan – Rantau Prapat keberangkatan tanggal 28 dan 29 Maret 2025.
- KA (U57F) Sribilah Utama relasi Rantau Prapat – Medan keberangkatan tanggal 6 dan 7 April 2025.
Sumber: