Didemo Satpam, PT Seluma Indah Lestari (SIL)Sebut Info Outsourcing Hoax

Mediasi yang dilakukan PT. SIL--
LUNJUK, Radarseluma.Disway.id- Para security (Satpam) PT Sandabi Indah Lestari (SIL) Estate Seluma pada Senin, 10 Februari 2025 pagi sekitar pukul 08.30 wib. Menggelar aksi unjuk rasa di kantor perkebunan kelapa sawit PT SIL Estate Seluma yang berada di Desa Lunjuk, Kecamatan Seluma Barat.
BACA JUGA:Keberadaan Kapal Trawl Kembali Pancing Amarah Nelayan Tradisional Pasar Seluma, Nyaris Bentrok
BACA JUGA:Mitsubishi Triton Truk Pikap Kompak yang Bertahan di Pasar Global Sejak 1991Hingga Kini
Dari pantauan Radar Seluma dilapangan pada saat menggelar aksi unjuk rasa. Terlihat perwakilan security dengan pihak PT SIL Estate Seluma dan pihak Kepolisian jajaran Polres Seluma dan Polsek Seluma Timur menggelar hearing atau pertemuan di aula PT SIL. Untuk membahas tuntutan dari para security.
Beberapa poin yang disampaikan sejumlah security PT SIL Estate Seluma yakni. Berkaitan dengan penolakan sistem outsourcing yang akan diterapkan oleh pihak manajemen perkebunan kelapa sawit PT SIL Estate Seluma. Selain itu, juga mempermasalahkan pemotongan jam lembur yang dinilai telah merugikan para security.
"Tadi mempertanyakan kejelasan soal penerapan outsourcing dan pemotongan jam lembur 1 jam setengah. Jelas kalau outsourcing diterapkan akan merugikan kami. Karena kami pastinya bekerja melalui pihak ketiga bukan langsung dengan pihak PT SIL," singkat Yudi Hartono salah seorang security saat dikonfirmasi Radar Seluma.
Usai menggelar pertemuan dengan perwakilan security dan pihak kepolisian jajaran Polres Seluma. Pihak manajemen PT SIL Estate Seluma menyatakan, jika sistem outsourcing yang mencuat adalah hoax. Sedangkan sistem jam kerja lembur akan dibahas lebih lanjut dengan pimpinan perusahaan di Jakarta.
Sumber: