Kinerja Impresif BSI Hasil dari Konsistensi Transformasi

Kinerja Impresif BSI Hasil dari Konsistensi Transformasi

Kinerja BSI yang menghasilkan laba tinggi--

 

BACA JUGA:Bungkam Si Ninja! Inilah Hero-Hero Counter Chou Terbaik

BACA JUGA: Sedang Ada Supervisi, Kejaksaan Seluma Hadapi Gugatan Praperadilan Murman Effendi Senin 4 Oktober

“BSI berkomitmen untuk terus berinovasi, memperkuat transformasi agar tumbuh berkelanjutan, dan memberi manfaat sebagai beyond digital sharia banking dan berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi. Transformasi ini memperkuat posisi BSI sebagai motor kemajuan dalam industri keuangan syariah Indonesia, mendorong kami untuk terus menjadi energi baru bagi Indonesia,” ujarnya.

 

Pertumbuhan jumlah nasabah BSI pun signifikan, yang telah mencapai lebih dari 20 juta hingga Juni 2024. Adapun rata-rata pertumbuhan sekitar 2 juta nasabah setiap tahunnya. Sementara itu BSI Mobile sudah memiliki 7,12 juta nasabah per Juni 2024. Jumlah itu tumbuh 33,9% secara tahunan.

 

BSI mencatat sekitar 97,9% nasabah Perseroan sudah menggunakan layanan digital Perseroan untuk melakukan transaksi keuangan. Dalam hal pembukaan rekening, sebanyak 94,4% calon nasabah melakukan pembukaan rekening secara online melalui BSI Mobile.

 

Untuk transaksi digital lewat QRIS, per Juni 2024 BSI mencatatkan kenaikan 212% secara tahunan (yoy) dengan jumlah 14,13 juta transaksi. Sedangkan untuk transaksi QRIS Masjid mengalami kenaikan sebesar 165% (yoy) dengan jumlah 14,42 juta transaksi.

 

Di sisi lain, BSI membukukan kinerja keuangan yang sangat impresif pada kuartal II 2024. Per Juni 2024, laba bersih BSI mencapai Rp3,4 triliun, tumbuh 20,28% secara tahunan. Melalui raihan tersebut, Perseroan menorehkan pertumbuhan tertinggi di antara Top 10 bank di Indonesia.

 

BSI juga mencatatkan pertumbuhan aset dalam tiga tahun terakhir mencapai 48% sejak 2020 hingga Desember 2023. Sedangkan pada kuartal II tahun 2024, BSI berhasil menorehkan aset sebesar Rp360,85 triliun.

 

Sumber: