Gempa 5,6 SR di Pagi Hari di Bengkulu, Buat Warga Seluma Resah

Gempa 5,6 SR di Pagi Hari di Bengkulu, Buat Warga Seluma Resah

Gempa 5,6 SR--

 

TAIS, Radarseluma.Disway.Id- Pagi ini, 6 September 2024 tepatnya pukul 08.06.36 WIB telah terjadi gempa. Menurut BMKG, gempa ini dengan kekuatan 5,6 SR. Dengan  Lokasi 5.49 LS, 102.61 BT (41 Km Tenggara Enggano Bengkulu) dengan kedalaman sekitar 10 Km.

 

BACA JUGA:Inilah 7 Game Horor PC Terbaru di Awal Bulan September 2024! Resmi Sudah Diriliskan dan Bisa Dimainkan!

BACA JUGA:567 Formasi PPPK 2024 Dibutuhkan di Bengkulu Selatan, Tes Segera Dibuka

Gempa ini juga dirasakan kuat dan cukup lama di Tais Seluma.

 Salah satu warga di tais yang juga pemilik tempat sarapan pagi Yanti, teriak gempa. ''Gempa, gempa. Agak kencang ini,''ungkapnya langsung berpegangan ke meja.

Namun gempa ini tidak sampai membubarkan para siswa yang sedang belajar. Pantauan Radarseluma.Disway.Id, bebebrapa warga cukup cemas. Namun tidak sampai berlari dari rumah.(**)

 

BACA JUGA:Azbil Memenangkan Innovation and Design Award dalam Singapore Environmental Achievement Awards 2024

BACA JUGA: Hippindo Inisiasi Gerakan 'Belanja di Indonesia Aja' untuk Memperkuat Perdagangan Dalam Negeri

Sumber: