Paus Fransiskus Tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekitar Pukul 11.30
Paus Fransiskus--
Jakarta, Radarseluma.Disway.Id - Hari ini Paus Fransiskus akan tiba di bandara So0ekarno Hatta. Paus meninggalkan Roma pada Senin (2/9/2024) menuju Jakarta untuk memulai tur Asia-Pasifik selama 12 hari ke empat negara. Paus Fransiskus diperkirakan tiba di bandara Soekarno-Hatta, Selasa (3/9/2024) pukul 11.30 WIB.
BACA JUGA:Lagi Sidang Gugatan Cerai, Nisya Ahmad Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar
Setibanya di Bandara Soekarno-Hatta, Paus Fransiskus rencananya akan disambut Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Uskup Agung Jakarta Ignatius Kardinal Suharyo, dan perwakilan Kedutaan Besar Vatikan.
Pemimpin Gereja Katolik berusia 87 tahun ini berangkat dari Bandara Internasional Leonardo Da Vinci di Fiumicino, Italia, dengan penerbangan malam menempuh jarak 11.351 kilometer selama lebih dari 13 jam menuju ibu kota Indonesia. Setelah dari Indonesia hingga Jumat (6/9/2024), Paus dijadwalkan mengunjungi Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura sebelum kembali ke Roma pada 13 September.
Selama 11 tahun masa kepausannya, Paus Fransiskus telah menekankan pentingnya isu-isu lingkungan. Dalam perjalanan kali ini, Paus Fransiskus akan menyerukan aksi global untuk mengatasi perubahan iklim. Setiap negara yang dikunjunginya dalam tur ini menghadapi ancaman dari pemanasan global, seperti kenaikan permukaan laut, gelombang panas, dan topan yang semakin parah serta tidak terduga.
Sumber: