Far East Hospitality Raih Pencapaian Properti Terbanyak, Dapatkan Sertifikasi GSTC di Singapura

Far East Hospitality Raih Pencapaian  Properti Terbanyak, Dapatkan Sertifikasi GSTC di Singapura

Oasia Hotel Downtown merupakan salah satu dari 16 hotel Far East Hospitality yang telah menerima sertifikasi GSTC sebagai bagian dari komitmen mereka terhadap pariwisata yang berkelanjutan.--

 

SINGAPURA, Radarseluma.Disway.Id,  - Far East Hospitality, perusahaan manajemen perhotelan lokal Singapore dengan kehadiran di dunia internasional, telah mengumumkan bahwa keseluruhan 16 hotelnya di negara ini telah memenuhi Kriteria Industri Global Sustainable Tourism Council (GSTC) atau Dewan Pariwisata Berkelanjutan Global untuk Sertifikasi Hotel. Dengan akreditasi ini, pada saat ini, Far East Hospitality menjadi grup perhotelan dengan jumlah hotel terbanyak di SINGAPURA yang memiliki sertifikasi GSTC.

 

BACA JUGA:Guna Keamanan Pemutakhiran Data, Himbauan Perubahan Password secara Berkala melalui Aplikasi MyASN

BACA JUGA:Jangan Pernah Digunakan Kecuali Pro! Inilah 5 Mage yang Lemah di Late Game

 

 

Sertifikasi ini diakui di seluruh dunia sebagai tolok ukur dalam keberlanjutan, yang menekankan dedikasi Far East Hospitality terhadap penatagunaan lingkungan dan menyelaraskan dengan misinya untuk menjunjung standar perhotelan berkelanjutan yang tertinggi.

 

Arthur Kiong, Pejabat Eksekutif Tertinggi dari Far East Hospitality, menyatakan, "Meraih pencapaian sertifikasi GSTC merupakan tonggak bersejarah yang signifikan bagi perusahaan kami. Pencapaian ini memperkuat dedikasi kami terhadap keberlanjutan dan menunjukkan kepada para tamu dan klien kami bahwa kami berkomitmen untuk menjunjung standar tertinggi dari penatagunaan lingkungan dan dampak sosial yang positif. Sertifikasi ini merupakan bukti terhadap praktik-praktik yang kami jalankan saat ini dan janji untuk melanjutkan perjalanan kami menuju masa depan yang lebih berkelanjutan."

 

 

Far East Hospitality telah mengejar berbagai inisiatif keberlanjutan dengan sungguh-sungguh, dan meraih sertifikasi ini lebih awal dari target 2025 yang ditetapkan oleh Singapore Hotel Association (SHA) dan Singapore Tourism Board (STB).

 

Sumber: