Sampel Limbah PT AIP Dibawa Unit Tipidter Polres Seluma ke Puslabfor Bareskrim Polri

Sampel Limbah PT AIP Dibawa Unit Tipidter Polres Seluma ke Puslabfor Bareskrim Polri

Tim penyidik Polres Seluma--

 

 

SELEBAR, Radar Seluma.Disway.Id - Hingga saat ini, anggota Kepolisian Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Seluma masih terus melakukan penyelidikan dugaan pencemaran limbah.

Atas aktifitas pabrik yang bergerak di bidang pengolahan claude palm oil (CPO) PT Agrindo Indah Persada (AIP) yang berada di Desa Tumbuan, Kecamatan Lubuk Sandi Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.

 

BACA JUGA:FIFGROUP Bagikan Program CSR ”Tumbuh-kan Kebaikan” di Kota Balikpapan

BACA JUGA:Toyota Fortuner GR Sport, Mobil SUV Handal Performa Tangguh, Desain Lebih Canggih dan MenggodaBACA JUGA:Toyota Fortuner GR Sport, Mobil SUV Handal Performa Tangguh, Desain Lebih Canggih dan Menggoda

 

Setelah sebelumnya unit Tipidter Satreskrim Polres Seluma telah melakukan pengambilan sampel di aliran Sungai Gasan bersama dengan tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri. Pengambilan sampel dilakukan di aliran Sungai Gasan yang diduga tercemar atas aktifitas pabrik yang bergerak di bidang pengolahan CPO tersebut.

 

Pada saat ini, Unit Tipidter Satreskrim Polres Seluma melakukan pengambilan sampel dan juga melakukan koordinasi ke Puslabfor Bareskrim Polri yang berada di Jawa Barat.

 

"Iya, saat ini kita masih berkomunikasi ke Puslabfor Bareskrim Polri. Sembari melakukan pengambilan hasil Sampel uji Laboratorium yang telah dilakukan oleh tim Puslabfor Bareskrim Polri," sampai Kapolres Seluma, AKBP Arif Eko Prastyo, SIK MH melalui Kasat Reskrim, AKP Dwi Wardoyo, SH MH didampingi Kanit Tipidter, Ipda Franciscus I C L, S Tr K MH saat dikonfirmasi Radar Seluma.

 

Sumber: