Bupati Bengkulu Selatan Ingatkan Pelaku UMKM Batik Sekundang
Bupati Saat Gunakan Batik Sekundang--
BENGKULU SELATAN Radar Seluma.Disway.Id - Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi,SE.MM terus mengajak semua pihak agar menggunakan prodak lokal yakni Batik Sekundang. Sebagaimana sudah digaungkan Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan sejak tahun 2022 lalu.
BACA JUGA:Longsor Desa Batu Betajuk, Menutupi Akses Jalan
"Saya harap tanpa terkecuali agar menghargai prodak lokal yakni, pergunakan Batik Sekundang dan terutama ASN dalam menggunakan baju Dinas setiap hari Kamis. Bukan itu saja, masyarakat agar lebih mencintai Batik Sekundang baik ke tempat pesta pernikajan atau di kegiatan lain-lainnya,"kata Bupati Gusnan.
BACA JUGA:Ferrari LaFerrari vs. Bugatti La Voiture Noire Duel Keunggulan dan Kecepatan Puncak
Diakui Bupati, Batik Sekundang sudah menjadi usaha pelaku UMKM Bengkulu Selatan dan sudah menjanjikan, sudah menjadi pasion laki-laki dan perempuan, dengan harap terus dipertahankan dan dikembangkan baik lokal maupun internasional. "Saat ini Batik Sekundang sudah santer ditelinga masyarakat. Maka dari itu harus giat dan memberikan inovasi agar semakin diminati oleh halayak,"papar Bupati.
Ia menyadari ditenga indonesia sudah masuk pasar global, inovasi harus dilakukan oleh pelaku UMKM. Agar Batik Sekundang bisa berkembang mengikuti teren zaman. "Pelaku UMKM untuk selalu ikuti style masa kini. Agar prodak yang dihasilkan tidak ketinggalan,"jelas Gusnan.(yes)
Sumber: