Gedung Dinas Pendidikan Seluma, Baru Akan Diusulkan Tahun 2024

Gedung Dinas Pendidikan Seluma, Baru Akan Diusulkan Tahun 2024

Gedung Dinas Pendidikan Baru di Usulkan--

 

 

PEMATANG AUR - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Seluma Farzian, S.Pd mengungkapkan pembangunan gedung Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma baru akan diusulkan pada tahun 2024. Dan jika disetujui maka akan dibangun pada tahun 2025. Ada beberapa pertimbangan sehingga pada tahun 2023 ini belum diusulkan pembangunan hal itu karena ketersedian dana pemerintah daerah terbatas. Terlebih lagi pada tahun 2024 itu akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang membuat anggaran cukup terbebani. 

"Mengingat pada tahun 2024 itu ketersedian dana kita tidak memungkinkan. Maka tahun ini pembangunan gedung Dinas Pendidikan belum diusulkan. Dan baru akan kita usulkan 2024 nanti. Jika disetujui maka realisasi pembangunannya dilaksanakan tahun 2025. Pasti kita usulkan nanti tinggal disetujui atau tidak," kata Farzian, kemarin (1/11).

BACA JUGA:2 Sekolah ANBK di Seluma, Hanya Diikuti Dua Murid

BACA JUGA: Kasus Transaksi Emas Senilai Ratusan Triliun, Ternyata Libatkan 3 Entitas! Mahfud Bongkar

 

Seperti yang diketahui bahwa saat ini Disdikbud Seluma kantornya masih menumpang. Kantor yang lama dirobohkan dan tidak kembali dilanjutkan. Padahal Dinas Pendidikan ini perlu kantor yang luas. Sehingga dapat mengoptimalkan pelayanan dan juga kinerja. Tahun 2022 lalu pernah ada usulan untuk pelanjutan pembangunan gedung dinas pendidikan dengan anggaran Rp1,5 miliar. Tetapi pada saat di tingkat komisi usulan tersebut belum disetujui lantaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) tidak ingin gedung dinas pendidikan dibangun di lokasi yang lama lagi. 

"Kita tahu Dinas Pendidikan ini perlu gedung yang luas. Kita setujui anggaran dan rencana pembangunan itu. Tetapi kita minta agar gedung ini tidak dibangun lagi di lokasi yang lama. Dan kita berharap dibangun di tempat lain. Silakan OPD mencari lokasi yang baru untuk pembangunannya," ungkap Tenno Heika anggota DPRD Seluma.(adt)

 

Sumber: