Kasat Lantas Seluma Berganti, Sertijab Dipimpim Kapolres

  Kasat Lantas Seluma Berganti, Sertijab Dipimpim Kapolres

Sertijab Kasat Lantas Polres Seluma--

 

BACA JUGA:Ado Lo, Ghibah yang Dibolehkan Dalam Islam. Berikut Penjelasannya!

BACA JUGA:Sejarah Mobil Sport Ferrari di Indonesia Harga dan Prestise Mobilitas Mewah

 

Dalam sambutannya Kapolres Seluma juga mengatakan bahwa, alih tugas dan alih jabatan dalam setiap organisasi ataupun kesatuan merupakan hal yang pasti terjadi. Mutasi jabatan dilingkungan Polri ini adalah hal yang wajar dan biasa sebagai dinamika penggerak organisasi. Serta merupakan keputusan pimpinan Polri, dengan tujuan untuk penyegaran supaya

tetap berjalan aktif dan dinamis. Selain itu juga untuk memberikan kesempatan kepada pejabat yang dialih tugaskan untuk mengembangkan karier dan pengetahuan yang dimilikinya untuk kepentingan organisasi.

 

"Kepada pejabat lama yaitu, Kasat Lantas Polres Seluma, Iptu Ayu Sekar Sari K, STrK S I K yang telah bertugas selama 13 bulan. Selamat atas jabatan baru dimana berbeda dengan kedepan tantangan tugas berbeda dengan di Polres Seluma. Semoga pengalaman ditempat tugas yang lama dijadikan bekal untuk menjalankan tugas ditempat yang baru demi pengabdiannya kepada organisasi polri yang kita cintai bersama ini," ujarnya.

 

Kapolres juga mengatakan, untuk Pejabat baru, Iptu Teguh Prasetyo, S Tr K, selamat atas jabaran  baru yang di emban. Dengan bekal pengalaman yang didapat selama bertugas. Dirinya yakin beliau mampu melaksanakan tugas dengan baik, mampu mempertahankan bahkan meningkatkan apa yang telah dicapai oleh pejabat yang lama di Polres Seluma. Segera menyesuaikan diri, serta diharapkan agar dapat berkerjasama dengan Para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek dan segenap Anggota jajaran Polres Seluma.

 

"Mari kita tingkatkan kemampuan dan kualitas diri, kapan dan dimanapun berada. Siap menjadi contoh dan suri tauladan. Serta mampu menjadi insan Tri Brata dan Catur Prasetya. Sehingga apa yang diharapkan pimpinan Polri dan Masyarakat yaitu mewujudkan situasi yang aman dan Kondusif dapat terlaksana dengan baik," pungkasnya.(ctr)

Sumber: