Seginim Bengkulu Selatan Panen Perdana Bawang Merah, Perlu Ketersediaan Pupuk

Seginim Bengkulu Selatan Panen Perdana Bawang Merah, Perlu Ketersediaan Pupuk

Sekda ikut panen perdana bawang merah di Seginim Bengkulu Selatan--

 

 

BENGKULU SELATAN, Radar Seluma.Disway.Id,  – Panen perdana bawang merah melalui kelompok tani Sari Buah desa Padang Siring Kecamatan Seginim, kabupaten BENGKULU SELATAN, kemarin (5/10/23) Sekretaris Daerah Kabupaten BENGKULU SELATAN Sukarni, SP.M.Si terlibat secara langsung panen.

 

Sekda Sukarni mengatakan kedepan perlu ada inovasi untuk kombinasi usaha ketersediaan pupuk, seperti ternak sapi, dapat menunjang ketersediaan pupuk kandang sebagai bahan kompos untuk budidaya bawang merah.

 

"Adanya kombinasi pertanian dan peternakan dapat menciptakan kemandirian petani dalam berusaha, sehingga kalau bisa produksi sendiri dan tidak lagi tergantung dengan produsen pupuk,"papar Sekda.

 

Ia mengakui tingginya potensi komoditi bawang merah di Bengkulu Selatan akan menjadi varian baru bagi petani Bengkulu Selatan untuk meningkatkan pendapatan.

 

"Dampak positif bagi daerah hadirnya bawang merah yaitu akan membantu pengendalian inflasi pangan, mengingat selama ini bawang merah termasuk komoditi penyumbang inflasi,"pungkas Sekda.

 

Untuk diketahui bahwa dari ubinan yang dilakukan oleh tim penyuluh pertanian BPP Seginim produktivitas bawang merah di hamparan Tanjung Agung Seginim cukup menggembirakan yakni diatas 10 ton per hektar.

 

Sumber: