Seluma Kekeringan! Cukupi kebutuhan Air bersih, Koordinasi ke PADM Kota Bengkulu

 Seluma Kekeringan! Cukupi kebutuhan Air bersih,  Koordinasi ke PADM Kota Bengkulu

Wabup Seluma Drs Gustianto --

 

 

PEMATANG AUR - Dalam rangka mencukupi kebutuhan air bersih di tengah musim kemarau, Pemerintah Daerah (Pemda) Seluma sudah berkoordinasi dengan PDAM Kota Bengkulu yang ada di Desa Cahaya Negeri, Kecamatan Sukaraja. Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Bupati (Wabup) Seluma Drs Gustianto saat dikonfirmasi oleh wartawan. 

 

Dirinya membenarkan bahwa Pemkab Seluma saat ini sedang melakukan koordinasi dengan Pemkot Bengkulu, serta PDAM Kota. Untuk penyaluran air bersih kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Seluma. 

BACA JUGA: Tangisan dan Rintihan Penghuni Neraka

 

Wabup mengatakan bahwa saat ini sudah banyak keluhan dan usulan dari masyarakat yang meminta agar dilakukan pendistribusian air bersih kepada masyarakat di wilayah yang kesulitan air bersih. "Untuk upaya air bersih, saat ini sudah banyak keluhan dan masukan dari masyarakat. Jadi kami sedang koordinasi dengan PDAM Kota Bengkulu. Untuk pendistribusian air bersih kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Seluma," kata Wabup.

 

Lebih lanjut, Wabup mengatakan bahwa untuk saat ini PDAM Kota mengolah air bersih dengan menggunakan bahan baku air dari wilayah Kabupaten Seluma. Yakni dari Sungai Andalas atau yang sering disebut Sungai Nelas di Desa Cahaya Negeri Kecamatan Sukaraja. Artinya air bersih yang dikelola dan dijual oleh PDAM kota berasal dari Seluma. 

 

"Atas dasar inilah kami akan meminta dispensasi agar untuk masalah air bersih ini bisa dibantu oleh Pemkot Bengkulu melalui PDAM Kota. Sehingga warga di beberapa lokasi di Kabupaten Seluma yang kesulitan air bersih bisa mendapatkan air bersih," pungkasnya. (adt)

BACA JUGA:Kemarau, Stok Beras di Seluma Aman Ada 240 Ton

Sumber: