Sukseskan Penurunan Stunting, Pelajar di SMAN Bengkulu Selatan Ditatar. Agar Edukasi Sesama Pelajar

Sukseskan Penurunan Stunting, Pelajar di SMAN Bengkulu Selatan Ditatar. Agar Edukasi Sesama Pelajar

Pengenalan dan pencegahan stunting bagi peajar di Bengkulu Selatan--

 

BENGKULU SELATAN, Radar Seluma.Disway.Id,  - Dinas PPKBP3A BENGKULU SELATAN melaksanakan kegiatan Sosialisasi komonikasi informasi dan edukasi (KIE) peran remaja terhadap penurunan Stunting di Kabupaten BENGKULU SELATAN di SMAN 6 BENGKULU SELATAN. Yang dihadiri kepala Dinas PPKBP3A BENGKULU SELATAN, Ferry Kusnadi SE didamping Kepala Bidang Pengendalian Penduduk penyuluhan dan Penggerakan Ibu Kartika Murya, Kepala SMAN 6 BENGKULU SELATAN diwakilkan Wakil Kepala Humas Bapak Alamsyah, M.Pd.

 

BACA JUGA:Dispora Bengkulu Selatan Genjot Prestasi Atlit! Masih Miskin Fasilitas

Dalam sambutannya Kepala Dinas PPKBP3A Fery Kusnadi menyampaikan  bahwa untuk mencegah stunting dapat dilakukan dari hulu yaitu mulai dari masa remaja. Masa remaja merupakan masa yang penting dalam pertumbuhan manusia karena remaja merupakan generasi penerus bangsa.

 

"Diharapkan dapat memanfaatkan masa remaja untuk kegiatan-kegiatan  positif,"pesan Fery pada Jum'at ( 25/8/2023)

 

Sementara itu, Kepala SMAN 6 Bengkulu Selatan diwakilkan Wakil Kepala Humas Bapak Alamsyah, M.Pd mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan kegiatan tersebut setidaknya dapat menambah wawasan bagi para remaja.

 

"Pengetahuan sangat penting bagi para remaja dan terlebih dalam menyikapi stunting karena dapat hal yang buruk. Maka dari itu bertindakla yang positif agar menjadi remaja yang baik untuk penerus bangsa,"pungkas Alamsyah.(yes)

 

 

BACA JUGA:Terbaru dan Paling Keren Mobil Mewah Ferrari Terlaris di Italia dan Inggris

Sumber: