Satu SMP di Seluma Masih Pakai Kurikulum 2013

 Satu SMP di Seluma Masih Pakai Kurikulum 2013

Kadis Diknas Seluma--

 

PEMATANG AUR, Radar Seluma.Disway.Id, - Dari sebanyak 48 Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ada di wilayah Kabupaten Seluma. Pada tahun 2023 ini telah memulai Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), untuk semester ganjil tahun ajaran 2023/2024. Hanya saja, dari sebanyak 48 SMP tersebut. Ternyata masih ada satu Sekolah yang belum menerapkan kurikulum merdeka belajar.

 

BACA JUGA:Laporkan Jalan Pakai Anggaran DD Rusak Lagi. Bawa Bukti Video ke Polisi

 

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Seluma, Farzian, S Pd melalui Kabid SMP, Een Zuriandi didampingi Kasi Kurikulum SMP, Marwan yang mengatakan, jika dari total 48 SMP yang terbagi menjadi 47 SMP Negeri dan 1 SMP Swasta. Hanya ada 1 SMP yang belum menerapkan kurikulum merdeka belajar. Yaitu SMP Negeri 32 Seluma.

 

"Hanya ada satu sekolah yang saat ini masih menerapkan kurikulum 2013. Yakni SMP Negeri 32 Seluma. Selebihnya sudah menerapkan kurikulum merdeka belajar," sampainya.

 

Marwan juga mengatakan, sebenarnya pihak sekolah tersebut mengaku sudah mendaftarkan diri untuk menggunakan kurikulum merdeka belajar. Hanya saja karena ada suatu kendala, sehingga di dapodik ternyata mereka masih terdaftar menggunakan Kurikulum 2013.

 

Dengan demikian, dikarenakan semester ganjil tahun ajaran 2023/2024 saat ini telah berjalan. Maka SMP Negeri 32 Seluma tetap menerapkan kurikulum 2013. Namun tetap belajar menerapkan kurikulum merdeka belajar secara mandiri. 

 

"Jadi pada tahun ajaran ini tetap menggunakan kurikulum 2013. Namun tetap menyesuaikan untuk menerapkan kurikulum merdeka belajar secara mandiri," terangnya.

Sumber: